Tentara Rusia dan Ukraina Berhadapan dalam Perang Kota di Sievierodonetsk

  • 06 Juni 2022 23:03:34
  • Views: 9

TEMPO.CO, Jakarta - Pasukan Ukraina dan Rusia saling berhadapan dalam perang kota memperebutkan kendali atas pusat industri Sievierodonetsk, Senin, 6 Juni 2022.

Belum diketahui pasukan mana yang lebih unggul. Rusia memiliki keunggulan jumlah tetapi Ukraina memiliki setiap kesempatan untuk melawan, kata Presiden Voldymyr Zelensky setelah seorang pejabat regional mengatakan bahwa Kyiv telah kalah.

Kementerian pertahanan Ukraina mengatakan Rusia mengerahkan pasukan dan peralatan dalam upayanya merebut Sievierodonetsk, kota terbesar yang masih dikuasai Ukraina di provinsi Luhansk di wilayah Donbas.

Para pejuang Ukraina selama akhir pekan menekan Rusia tepat ketika mereka tampaknya berada di ambang kemenangan. Tetapi posisi Ukraina kembali menjadi lebih kritis pada Senin pagi, kata Gubernur Luhansk Serhiy Gaidai kepada televisi pemerintah.

Pejuang kita melakukan serangan balik untuk waktu tertentu, mereka membebaskan hampir separuh kota. Tapi sekarang situasinya sedikit memburuk lagi bagi kita, kata Gaidai.

Walikota kota Oleksandr Stryuk mengatakan pertempuran jalanan berkecamuk dan tidak ada pihak yang bersiap untuk mundur.

Kami telah memfokuskan pasukan dan sumber daya yang cukup di sana untuk mengalahkan serangan di kota itu, kata Stryuk kepada televisi Ukraina.

Kedua belah pihak mengatakan mereka telah menimbulkan korban besar.

Kota ini telah menjadi target utama serangan Rusia di wilayah Donbas Ukraina - yang terdiri dari provinsi Luhansk dan Donetsk - saat invasi Kremlin ke negara itu berlanjut dalam perang kota yang telah dihancurkan oleh pemboman artileri Rusia.

 Reuters


https://dunia.tempo.co/read/1599060/tentara-rusia-dan-ukraina-berhadapan-dalam-perang-kota-di-sievierodonetsk

Sumber: https://dunia.tempo.co/read/1599060/tentara-rusia-dan-ukraina-berhadapan-dalam-perang-kota-di-sievierodonetsk
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA, Reuters,
topics Perang Kota,
nations Rusia, Ukraina,
places DKI Jakarta,