Dinilai Fokus Musorkablub, Kesiapan Cabor KBB Hadapi Porprov Belum Terlihat

  • 06 Juni 2022 20:55:51
  • Views: 5

NGAMPRAH, AYOBANDUNG.COM -- Persiapan para cabang olahraga (Cabor) di Kabupaten Bandung Barat (KBB) menghadapi Pekan Olahraga Provinsi (Porprov) Jawa Barat 2022 dinilai belum terlihat. 

Para cabor lebih fokus pada perhelatan Musyawarah Cabang Olahraga Luar Biasa (Musorkablub) ketimbang menempa tim serta mematangkan persiapan supaya meraih prestasi di ajang Porprov

Hari ini yang hingar bingar itu acara Musorkablub, sementara kesiapan Cabor menghadapi Porprov itu belum terlihat, kata Ketua Komisi IV DPRD KBB, Bagja Setiawan, Senin 6 Juni 2022.

Baca Juga: Formula E Dianggap Gagal, Guntur Romli: Cuma Jadi Bahan Tertawaan

Perhelatan Musorkablub dinilai hanya satu bagian dari dinamika organisasi. Mestinya semua Cabor fokus bisa berprestasi ke Porprov, karena waktu pelaksanaan Porprov tinggal sebentar lagi yakni November 2022. 

Jangan kemudian perhelatan Musorkablub alihkan perhatian Cabor dari peningkatan prestasi ke perhelatan ini. Fokus saja meningkatkan atlet saja, tambah Bagja.

DPRD menegaskan bakal mendukung anggaran KONI serta cabor untuk menyukseskan perhelatan tersebut. Namun Cabor juga harus punya target juara apalagi KBB ditunjuk jadi tuan rumah. 

Baca Juga: 14 Daftar HP Samsung Terbaru Periode Harga Juni 2022, Sudah 5G

Harus ada target prestasi. Minimal 3 besar. Selama ini dewan mendukung pada sisi anggaran. Selama kemampuan anggaran ada, terus ada komitmen dan jaminan KONI bisa berprestasi lebih, paparnya. 


https://www.ayobandung.com/bandung-raya/pr-793541447/dinilai-fokus-musorkablub-kesiapan-cabor-kbb-hadapi-porprov-belum-terlihat

Sumber: https://www.ayobandung.com/bandung-raya/pr-793541447/dinilai-fokus-musorkablub-kesiapan-cabor-kbb-hadapi-porprov-belum-terlihat
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
ministries DPRD, KONI,
places JAWA BARAT,
cities bandung, Guntur,
brands Samsung,