Kemenkes Susun Ketahanan Sistem Kesehatan Global

  • 06 Juni 2022 18:09:28
  • Views: 14

Jakarta: Kementerian Kesehatan (Kemenkes) menyusun ketahanan sistem kesehatan global. Skema tersebut fokus pada tiga hal utama.
 
“Yaitu mobilisasi sumber daya keuangan untuk pencegahan, kesiapsiagaan, dan respons pandemi, kata Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin dalam telekonferensi Health Working Group di Lombok, Nusa Tenggara Barat, Senin, 6 Juni 2022.
 
Budi mengatakan salah satu bentuknya ialah mempersiapkan dana menghadapi pandemi. Sehingga, seluruh negara lebih sigap menghadapi pandemi di masa depan.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


“Harus dibangun struktur dan mekanisme untuk memobilisasi sumber daya secara cepat dan adil sehingga tindakan medis darurat dapat diakses oleh semua negara saat krisis, papar dia.
 
Baca: Formulasi Pembentukan Dana Persiapan Pandemi Ditargetkan September
 
Budi mengungkapkan sejumlah negara mendukung skema tersebut. Negara-negara itu ialah Italia, Tiongkok, Argentina, Korea Selatan, hingga Uni Eropa. Sedangkan Amerika Serikat, Prancis, India, dan Afrika. Mereka mendukung dengan sejumlah rekomendasi.
 
“Seperti mekanisme pembiayaan yang lebih detail dan penekanan pada pentingnya keadilan akses pada tindakan medis esensial, ujar mantan Wakil Menteri BUMN itu.
 
Menurut Budi, rekomendasi dan usulan dari negara-negara lain sangat penting. Supaya ikhtiar menjaga sistem ketahanan kesehatan global tidak tumpang tindih.
 

(ADN)


https://www.medcom.id/nasional/politik/nbwMEGxK-kemenkes-susun-ketahanan-sistem-kesehatan-global

Sumber: https://www.medcom.id/nasional/politik/nbwMEGxK-kemenkes-susun-ketahanan-sistem-kesehatan-global
Tokoh





Graph