Terungkap, Dalang Rekayasa Fortuner Tabrak Pemotor di Kalimalang Janjikan hingga Rp100 Juta untuk Anak Buah

  • 06 Juni 2022 16:27:34
  • Views: 9

BEKASI, iNews.id - Dalang rekayasa kasus mobil Fortuner tabrak pemotor di Jalan Inspeksi Kalimalang, Desa Hegarmukti, Cikarang Pusat, Kabupaten Bekasi bernama Wahyu menjanjikan sejumlah uang terhadap anak buahnya. Jumlah yang dijanjikan sebesar Rp20-100 juta.

Hal ini terungkap saat Kapolres Metro Bekasi Kota, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan melakukan rekonstruksi kasus. Saat itu salah satu tersangka yakni Abdul Mulki (37) yang berperan untuk menjebloskan motor ke sungai Kalimalang mengakui perbuatannya.

Rencana dibagi berapa? Sudah dibayar belum? tanya Gidion di lokasi, Senin (6/6/2022).

Belum (dibayar). Dibagi Rp20 juta sampai Rp100 juta, ujar Mulki yang merupakan anak buah Wahyu.

Mulki bahkan mengaku Wahyu berada di tempat kejadian untuk melihat langsung rekayasa tersebut. Bahkan, dalam menjalankan aksinya, Mulki harus menancapkan gas motor menuju sungai.

Motornya nyala dan digas, kata Mulki ketika ditanya Kapolres Gidion soal bagaimana motor tersebut bisa terjun ke sungai.

Setelah menjalankan aksinya, Wahyu yang berada di lokasi kemudian langsung bertolak dan dijemput oleh sebuah mobil. Dari keterangan yang diterima polisi, mobil tersebut berjenis Pajero berwarna hitam.

Ada Pajero berwarna hitam yang menjemput, tutur dia.

Sebelumnya, Kapolres Metro Bekasi, Kombes Pol Gidion Arif Setyawan mengatakan kasus ini direkayasa untuk mencairkan uang asuransi atas nama Wahyu Suhada (35). Untuk memuluskan aksinya, Wahyu pun mengajak tiga rekan lainnya yakni Abdil Mulki (37), Dena Surya (25), dan Asep Riak dengan perannya masing-masing.

Kenapa mereka melakukan perbuatan tersebut adalah untuk mendapatkan klaim asuransi kematian yang nilainya Rp3 miliar, tutur Gidion.

Dipastikan bahwa sampai dengan hari Minggu, 5 Juni 2022 saudara Wahyu (sebelumnya dikabarkan tenggelam) masih hidup dan masih berada di satu tempat, katanya.

Editor : Rizal Bomantama

Bagikan Artikel:




https://www.inews.id/news/megapolitan/terungkap-dalang-rekayasa-fortuner-tabrak-pemotor-di-kalimalang-janjikan-hingga-rp100-juta-untuk-anak-buah

Sumber: https://www.inews.id/news/megapolitan/terungkap-dalang-rekayasa-fortuner-tabrak-pemotor-di-kalimalang-janjikan-hingga-rp100-juta-untuk-anak-buah
Tokoh



Graph

Extracted

persons Gidion Arif Setyawan,
companies ADA, Facebook, WhatsApp,
ministries Polisi,
places JAWA BARAT,
cities Bekasi, Cikarang,
transportations Toyota Fortuner,