Puluhan Ribu Warga Desa se-Indonesia Datang ke Jepara, Ada Apa?

  • 04 Juni 2022 17:52:36
  • Views: 12

Sabtu, 4 Juni 2022 - 17:02 WIB

VIVA – Puluhan ribu orang dari 32 provinsi di Indonesia berbondong-bondong datang ke Kabupaten Jepara yang dikenal dengan ‘Bumi Kartini’, ada apa?

Warga asal pulau Sumatera, Alfino (39), mengaku sengaja datang untuk berkumpul bersama warga desa dari seluruh Indonesia dalam rangka bersatu dalam satu komitmen menjadikan Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo calon presiden (capres) periode 2024-2029. 

“Saya rombongan jauh dari Sumatera Selatan sengaja datang kesini untuk berkumpul mendukung Pak Ganjar, tegasnya di lapangan Desa Bandengan, Kec/Kab. Jepara, Provinsi Jawa Tengah, Sabtu, 4 Juni 2022.

Menurut Alfino, kedatanganya ke Jepara sebagai bukti nyata bahwa pihaknya telah siap berjuang menjadikan mantan wakil rakyat dari PDIP itu menjadi presiden 2024.

Hal senada disampaikan warga asal Surabaya, Jawa Timur, Wargiati (50). Ia mengaku telah mendapatkan informasi adanya silaturahmi nasional para warga desa untuk berembuk, merumuskan strategi pemenangan Ganjar di Pilpres 2024.

“Setahu saya semua warga desa perwakilan dari seluruh provinsi di Indonesia akan hadir disini, saya dan rombongan ibu-ibu juga kesini mau dukung Pak Ganjar. Pokoknya sukses untuk Pak Ganjar, ungkapnya. 

Sementara warga dari Pulau Sulawesi, Apriansyah (33), mengatakan perjalanannya ke Jepara adalah bagian dari ikhitiar untuk memilih pemimpin Indonesia di 2024.


https://www.viva.co.id/berita/nasional/1481549-puluhan-ribu-warga-desa-se-indonesia-datang-ke-jepara-ada-apa?terbaru=4

Sumber: https://www.viva.co.id/berita/nasional/1481549-puluhan-ribu-warga-desa-se-indonesia-datang-ke-jepara-ada-apa?terbaru=4
Tokoh



Graph

Extracted

persons Ganjar Pranowo,
companies ADA,
parties PDIP,
topics Pilpres 2024,
nations Indonesia,
places JAWA TENGAH, JAWA TIMUR, SUMATERA SELATAN,
cities Jepara, Surabaya,