Jokowi Tiba di Formula E Disambut Anies Baswedan dan Tepuk Tangan Riuh Penonton

  • 04 Juni 2022 16:04:19
  • Views: 14

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi hadir ikut menonton ajang balap Formula E di Jakarta International E-Prix Circuit (JIEC), Ancol, Jakarta Utara. Dia tiba sekitar pukul 14.35 dan disambut oleh Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, Co-Founder Formula E Alberto Longo, Ketua Pelaksana Formula E Ahmad Sahroni, dan Ketua Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo.

Jokowi tampak hadir mengenakan kemeja putih dan dan celana panjang hitam. Dia disambut riuh penonton yang hadir. Mantan Gubernur DKI Jakarta itu juga terlihat berbincang-bincang dengan Alberto Longo. Dan, ia langsung berjalan menuju tempat duduknya yang disediakan khusus oleh panitia. Namun, hingga balapan dimulai, Jokowi belum memberikan sambutannya.

Sebelumnya, Presiden Jokowi dipastikan akan menyaksikan secara langsung ajang balapan mobil listrik Formula E yang akan digelar di Sirkuit Formula E, Jakarta, Sabtu, 4 Juni 2022. Informasi tersebut disampaikan oleh Kepala Sekretariat Presiden Heru Budi Hartono. Insya Allah besok Bapak Presiden diagendakan untuk menonton langsung Formula E, ujar Heru dalam keterangan tertulis, Jumat, 3 Juni 2022.

Kejuaraan dunia balap mobil listrik tersebut untuk pertama kalinya digelar di Indonesia dan merupakan seri balapan kesembilan pada kompetisi tahun 2022. Ajang bertajuk 2022 Jakarta E-Prix tersebut akan diikuti oleh 22 pembalap yang tergabung dalam 11 tim.

Sebelum menyaksikan balapan, Jokowi rencananya akan menyapa para pembalap atau grid walk bersama Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan, hingga Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno. Selain itu, ada juga Ketua MPR RI sekaligus Ketua Umum Ikatan Motor Indonesia (IMI) Bambang Soesatyo dan Ketua Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni. Presiden juga akan menyapa sekaligus berfoto bersama dengan para pembalap, kata Heru.

Jokowi memang diundang hadir untuk menyaksikan ajang balap mobil listrik itu. Ketua Panitia Pelaksana Formula E Jakarta Ahmad Sahroni mengatakan bahwa pihaknya bakal mengundang para pimpinan lembaga negera, termasuk Presiden Joko Widodo atau Jokowi.

Selain Presiden Jokowi, panitia gelaran balap mobil listrik itu juga mengundang semua pimpinan lembaga negara. Tanpa terkecuali kita undang semuanya. Pak ketua umum partai dan sekjennya diundang semuanya, tutur dia pada Kamis, pekan lalu.

Baca juga: Sandiaga Uno Tiba di Formula E: Saya Lapor Anies Baswedan Dulu agar Tak Kualat


https://metro.tempo.co/read/1598324/jokowi-tiba-di-formula-e-disambut-anies-baswedan-dan-tepuk-tangan-riuh-penonton

Sumber: https://metro.tempo.co/read/1598324/jokowi-tiba-di-formula-e-disambut-anies-baswedan-dan-tepuk-tangan-riuh-penonton
Tokoh















Graph

Extracted

persons Ahmad Sahroni, Anies Baswedan, Bambang Soesatyo, Budi Hartono, Heru Budi Hartono, joko widodo, Sandiaga Uno,
companies ADA, Facebook,
ministries kemenparekraf, MPR RI,
organizations Ikatan Motor Indonesia (IMI),
topics Listrik,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,
cities Ancol,
transportations mobil listrik,
musicclubs APRIL,