Mendes Dan Dubes China Asyik Ngomongin Desa

  • 03 Juni 2022 09:10:05
  • Views: 9

RM.id  Rakyat Merdeka - Menteri Desa, Pembangunan Daerah Tertinggal, dan Transmigrasi (Mendes PDTT) Abdul Halim Iskandar terus memperkuat kerja sama dengan China.

Kerja sama itu meliputi bidang pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa, daerah tertinggal, kawasan transmigrasi, dan daerah perbatasan.

Berita Terkait : Mega Kasih Alasan Logis

Tukar pengalaman terkait pembangunan desa tersebut diharapkan dapat membantu percepatan pembangunan dan pemberdayaan desa-desa kedua negara.

“Terima kasih atas kehadiran Dubes China dan kita punya satu tujuan yang sama untuk pem­bangunan desa, daerah tertinggal dan perbatasan, ujar Halim saat menerima Dubes China untuk Indonesia Lu Kang di Kantor Kemendes PDTT, Kalibata, Jakarta, kemarin.

Berita Terkait : Harlah Pancasila Di Ende Jadi Semangat Baru Untuk Negeri

Dalam pertemuan tersebut, Gus Halim-sapaan Abdul Halim Iskandar, menjelaskan kondisi geografis Indonesia yang terdiri dari beribu-ribu pulau, dengan keanekaragaman budaya dan bahasa yang merupakan satu kesatuan dalam Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI) dengan jargon Bhinneka Tunggal Ika.

Menurutnya, Kemendes PDTT bertanggung jawab atas pelaksanaan kegiatan pembangunan dan pemberdayaan masyarakat desa di 74.961 desa, 150 daerah transmigrasi, 62 daerah tertinggal yang tersebar di seluruh wilayah Indonesia. Untuk itulah, Kemendes PDTT harus membangun kolaborasi dengan semua pihak.

Berita Terkait : Ayo, Awasi Anggaran Desa

“Ini hal yang membanggakan kami, tapi sekaligus ada tantangan yang tidak ringan agar Kebhinekaan ini bisa tetap dipertahankan dan menjadi tugas yang dibebankan ke Kemendes PDTT, tutur politisi PKB ini.

Salah satu upaya percepatan pembangunan desa dengan pemanfaatan Dana Desa untuk masyarakat desa. Utamanya dua hal, yaitu untuk menggenjot pertumbuhan ekonomi lewat BUMDesa dan peningkatan sumber daya manusia.
 Selanjutnya 


https://rm.id/baca-berita/government-action/126845/tukar-pengalaman-di-kalibata-mendes-dan-dubes-china-asyik-ngomongin-desa
 

Sumber: https://rm.id/baca-berita/government-action/126845/tukar-pengalaman-di-kalibata-mendes-dan-dubes-china-asyik-ngomongin-desa
Tokoh



Graph

Extracted

persons Abdul Halim Iskandar,
companies ADA, Dana,
ministries Mendes,
parties PKB,
topics Dana desa, NKRI,
products Pancasila,
nations Indonesia, Republik Rakyat Cina,
places DKI Jakarta, NUSA TENGGARA TIMUR,
cities Ende, Kalibata,