2023, RRI Usul Tambahan Anggaran Perbaikan Infrastruktur

  • 02 Juni 2022 22:42:51
  • Views: 15

KBRN, Jakarta: Lembaga Penyiaran Publik Radio Republik Indonesia (LPP RRI) mengusulkan tambahan anggaran pada pagu anggaran 2023, untuk pembangunan infrastruktur RRI, terutama perbaikan gedung Stasiun RRI Palu, RRI Mamuju, dan RRI Mataram yang rusak dampak musibah gempa.

Serta untuk pembangunan stasiun RRI yang masih menempati gedung pemerintah daerah setempat.

Kami mengusulkan tambahan anggaran 2023 sebesar Rp399.398.997.000, kata Direktur Utama RRI, I Hendrasmo dalam Rapat Kerja bersama Komisi I DPR RI, dan Dewan Pengawas LPP RRI membahas Rencana Kerja dan Anggaran tahun 2023, di Ruang Rapat Komisi I, Kamis (2/6/2022).

height=281
Direktur Utama RRI, I Hendrasmo (meja depan tiga dari kiri) berbicara dalam Rapat Kerja bersama Komisi I DPR RI, dan Dewan Pengawas LPP RRI membahas Rencana Kerja dan Anggaran tahun 2023, di Ruang Rapat Komisi I, Kamis (2/6/2022).

Anggaran digunakan diantaranya untuk pembangunan gedung RRI pascagempa di Palu, Mataram, dan Studio Produksi RRI Mamuju, tambah Hendrasmo.

Infrastruktur lainnya, lanjut Hendrasmo, adalah kelanjutan pembangunan gedung Siaran Luar Negeri (SLN) di Jalan Medan Merdeka Barat, pembangunan gedung Multimedia Broadcasting Center di Cimanggis, pembangunan gedung baru RRI Boven Digoel dan RRI Takengon.

RRI Boven Digoel dan RRI Takengon sekarang masih menempati kantor pemda setempat, katanya.

BACA JUGA: Komisi I DPR Mengapresiasi Kinerja RRI

Selain usulan penambahan anggaran, Hendrasmo juga menyampaikan besaran pagu indikatif 2023 yakni sebesar Rp992.956.335.000.

Rincian pagu indikatif yaitu untuk dukungan manajemen dan Program Penyiaran Publik. Untuk Program Penyiaran Publik di antaranya meliputi Pengembangan Infrastruktur Penyiaran Teknologi dan Media Baru, Pengembangan Program dan Produksi Siaran Radio Publik, Layanan dan Pengembangan Usaha, Penyelenggaraan dan Pengembangan Siaran Lokal dan Regional, serta Penyelenggaraan Pengelolaan Siaran Pemberitaan Radio dan Multimedia, ungkap Hendrasmo.


https://rri.co.id/nasional/politik/1477520/2023-rri-usul-tambahan-anggaran-perbaikan-infrastruktur?utm_source=news_main&utm_medium=internal_link&utm_campaign=General%20Campaign

Sumber: https://rri.co.id/nasional/politik/1477520/2023-rri-usul-tambahan-anggaran-perbaikan-infrastruktur?utm_source=news_main&utm_medium=internal_link&utm_campaign=General%20Campaign
Tokoh

Graph