Istana: Hubungan Jokowi dan PDIP Baik-Baik Saja

  • 02 Juni 2022 16:47:09
  • Views: 12

JAKARTA - Hubungan Presiden Joko Widodo (Jokowi) dan PDIP dikabarkan memanas setelah Megawati Soekarnoputri beserta sejumlah elite dari partai berlambang banteng tak hadir dalam acara pernikahan adik Jokowi.

Menteri Sekretaris Negara (Mensesneg) Pratikno menepis isu tersebut. Dia menegaskan bahwa hubungan Jokowi dengan PDIP baik-baik saja.

Hubungan baik-baik saja. Sangat baik-baik saja, tidak ada istilah memanas, tidak ada, sangat-sangat-sangat baik, kata Pratikno di Kompleks Parlemen Senayan, Jakarta, Kamis (2/6/2022).

Pratikno meminta sejumlah elite PDIP yang beberapa kali absen di kegiatan Jokowi tidak diinterpretasikan bahwa hubungan PDIP dan Jokowi memanas.

Jangan diinterpretasikan begitu dong. Kan sangat banyak hal, kan buktinya Pak Presiden juga hadir di Ende. Kan itu pokoknya tidak ada masalah dengan perpolitikan kita, tegasnya.

Baca juga: Antisipasi Krisis Pangan Global, Jokowi: Sorgum Bisa Jadi Alternatif Bahan Pangan

Menurut Pratikno, Megawati yang kembali absen pada acara peringatan Hari Lahir Pancasila yang diselenggarakan di Ende, karena banyak faktor. Salah satunya, kondisi Megawati yang baru kembali dari luar negeri.

Ia pun menegaskan bahwa hubungan keduanya baik-baik saja. Nah, enggak hadir kan banyak faktor, beliau kan barusan tiba juga dari luar negeri. Itu juga harus diperhitungkan, (hubungan keduanya) baik-baik enggak ada masalah, tandas Pratikno.

Baca juga: Kurangi Impor Gandum, Presiden Jokowi Perintahkan Area Tanam Sorgum Diperluas

(fkh)


https://nasional.okezone.com/read/2022/06/02/337/2604367/istana-hubungan-jokowi-dan-pdip-baik-baik-saja?page=1

Sumber: https://nasional.okezone.com/read/2022/06/02/337/2604367/istana-hubungan-jokowi-dan-pdip-baik-baik-saja?page=1
Tokoh







Graph

Extracted

persons joko widodo, Megawati Soekarnoputri, Pratikno,
companies ADA,
parties PDIP,
events Hari Pancasila,
fasums Kompleks Parlemen Senayan,
products Pancasila,
places DKI Jakarta, NUSA TENGGARA TIMUR,
cities Ende, Senayan,