Pencarian Eril Libatkan Komunitas di Sekitar Sungai Aare, Mantan Gubernur Jabar Doakan yang Terbaik

  • 02 Juni 2022 12:55:56
  • Views: 7

BANDUNG WETAN, AYOBANDUNG.COM -- Pencarian Emmeril Kahn Mumtadz atau Eril, putra sulung Gubernur Jawa Barat Ridwan Kamil yang dinyatakan hilang pada Kamis 26 Mei 2022 lalu terus dilakukan. Bahkan, pencarian kini melibatkan komunitas-komunitas yang ada di kawasan Sungai Aare, tempat Eril dinyatakan hilang terseret arus.

Kepala Kepolisian Bern menyampaikan bahwa mereka sudah menginformasikan dan berkomunikasi dengan komunitas-komunitas di lingkungan Sungai Aare termasuk klub dayung, komunitas berkebun dan lain sebagainya, ujar Erwin Muniruzaman, Kakak kandung Ridwan Kamil, dikutip Kamis, 2 Juni 2022.

Erwin berharap, pelibatan komunitas dalam pencarian Eril dapat membuahkan hasil, setidaknya menemukan titik terang keberadaannya. Informasi sekecil apapun yang didapat agar segera disampaikan kepada kepolisian setempat.

Baca Juga: Kakak Ridwan Kamil: Pengajian untuk Keselamatan Eril Dilakukan Setiap Hari

Sehingga diharapkan memang sekiranya ada informasi maupun temuan bisa cepat sampai kepada pihak otoritas, kata Erwin.

Pada 31 Mei 2022, Polisi Maritim dibantu pihak lainnya masih terus melanjutkan proses pencarian. Namun, belum membuahkan hasil yang diharapkan. Kepala Polisi Bern kemudian menyampaikan informasi tersebut kepada Ridwan Kamil di salah satu boat house yang ada di sekitar lokasi.

Kepala Polisi Bern sudah menyampaikan hasil pencarian langsung kepada Kang Emil di salah satu boat house yang ada di sekitar lokasi. Jadi tanggal 31 Mei proses pencarian namun belum mendapatkan hasil yang kita harapkan bersama, tutur Erwin.

Erwin mengatakan, pihak kepolisian Bern memastikan bahwa dari hasil evaluasi, mereka akan tetap melanjutkan proses pencarian dengan metode yang sama. Namun, khusus untuk metode penyelaman sifatnya situasional bergantung pada kondisi Sungai Aare.

Baca Juga: Diprediksi Hujan dan Badai, Pencarian Eril di Sungai Aare Bakal Terkendala Cuaca Beberapa Hari ke Depan


https://www.ayobandung.com/bandung-raya/pr-793512038/pencarian-eril-libatkan-komunitas-di-sekitar-sungai-aare-mantan-gubernur-jabar-doakan-yang-terbaik

Sumber: https://www.ayobandung.com/bandung-raya/pr-793512038/pencarian-eril-libatkan-komunitas-di-sekitar-sungai-aare-mantan-gubernur-jabar-doakan-yang-terbaik
Tokoh





Graph

Extracted

persons Badai, Ridwan Kamil,
companies ADA,
ministries Polisi,
places JAWA BARAT,
cities bandung, Bern,