Kirab Kebhinekaan Gandekan, Wujud Persatuan Bangsa Indonesia Dimulai dari Daerah

  • 02 Juni 2022 12:53:23
  • Views: 15

SURAKARTA, JITUNEWS.COM - Wali Kota Surakarta Gibran Rakabuming Raka resmi membuka Kirab Kebhinekaan di Kelurahan Gandekan, Kecamatan Jebres, Rabu (1/6/2022) bertepatan dengan Hari Lahir Pancasila. Pada kesempatan ini, Wakil Walikota Teguh Prakosa beserta jajarannya juga turut hadir.

Gibran melepas bendera start Kirab Kebhinekaan berupa sejumlah tampilan kesenian dan reog. Setelahnya, rombongan wali kota menaiki kendaraan wisata listrik di sepanjang Jalan RE Martadinata.

Pria yang karib disapa Mas Wali itu mengharapkan Surakarta (Solo) sebagai kota budaya yang terdiri dari beraneka etnis namun bersatu, bergotong royong, serta saling bertoleransi. Hal itu sebagaimana dilakukan masyarakat Gandekan.

Gibran Lepas 800 Pelari Fun Run 5.6 K Solo Berlari

Kirab Kebhinekaan dinilai Gibran sebagai wujud kecintaan masyarakat terhadap budaya yang penuh kearifan lokal dan simbol persatuan.

Sesuai nama Kirab Bhinnneka Gandekan pada sore hari ini, jadikanlah kirab ini sebagai ajang pemersatu masyarakat kelurahan Gandekan, agar selalu guyub dan rukun dalam mengikuti program yang telah dijalankan Pemkot Surakarta sebagai kota budaya, kata Gibran.

Antusias warga sangat bagus dalam mengikuti kirab. Apalagi tiap-tiap RW menampilkan kelebihannya masing – masing, lanjutnya.

Bakal Promosi di Paris, Gibran Dukung Produk Kreatif Solo Mendunia


https://www.jitunews.com/read/150177/kirab-kebhinekaan-gandekan-wujud-persatuan-bangsa-indonesia-dimulai-dari-daerah

Sumber: https://www.jitunews.com/read/150177/kirab-kebhinekaan-gandekan-wujud-persatuan-bangsa-indonesia-dimulai-dari-daerah
Tokoh





Graph

Extracted

persons Gibran Rakabuming Raka, Teguh Prakosa,
topics Listrik,
events Hari Pancasila,
products Pancasila,
nations Indonesia,
places JAWA TENGAH,
cities Paris, Solo,