Peringati Satu Abad, PSHT Bikin Kirab Budaya dari Sabang-Merauke

  • 01 Juni 2022 21:52:01
  • Views: 6

Rabu, 1 Juni 2022 - 20:58 WIB

VIVA – Keluarga besar Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT) akan memperingati satu abad berdirinya organisasi pada 2 September 2022. Salah satu rangkaian acaranya akan digelar kirab budaya dari Sabang sampai Merauke.

Ketua Umum PSHT, Moerdjoko HW menjelaskan awal rangkaian kirab budaya dimulai di Sabang yang bertepatan dengan peringatan Hari Lahir Pancasila, Rabu ini. Saat di Sabang, PSHT melakukan atraksi silat yang menghibur para wisatawan. 

“Peringatan satu abad ini mengambil tema Menjaga Konsistensi Jatidiri Setia Hati Terate dalam memperkokoh nilai-nilai kebangsaan dan nasionalisme sebagai pelopor ajaran budi luhur, kata Moerdjoko, dalam keterangannya, Rabu, 1 Juni 2022.

Dia menambahkan, menjelang puncak acara pada 2 Septeber mendatang, berbagai kegiatan akan berlangsung secara beriringan dari Sabang sampai Merauke serta luar negeri. Moerdjoko menekan PSHT sebagai organisasi yang didirikan Ki Hadjar Hardjo Oetomo pada 1922 itu sudah menyiapkan rangkaian acara dari tingkat pusat sampai tingkat rayon.

“Hari ini, 1 Juni 2022 kita melakukan Kirab Budaya Nusantara yang diawali dengan pengambilan tanah dan air di tiap cabang (kabupaten/kota) yang dilakukan secara serentak, dan akan disatukan di Padepokan Agung Madiun, jelasnya.

Pencak

Pencak Silat Persaudaraan Setia Hati Terate (PSHT)

Lebih lanjut, ia menyampaikan di Sabang, dirinya didampingi Dewan Pusat PSHT Harsono dan perwakilan pengurus pusat Didik Mukrianto melakukan prosesi pengambilan tanah dan air dari wilayah paling barat Indonesia. Rencananya, di wilayah paling timur di Merauke akan dilakukan Ketua Dewan Pusat Issubiantoro.


https://www.viva.co.id/berita/nasional/1480575-peringati-satu-abad-psht-bikin-kirab-budaya-dari-sabang-merauke?headline=1

Sumber: https://www.viva.co.id/berita/nasional/1480575-peringati-satu-abad-psht-bikin-kirab-budaya-dari-sabang-merauke?headline=1
Tokoh



Graph

Extracted

persons Didik Mukrianto,
organizations PSHT,
events Hari Pancasila,
products Pancasila,
nations Indonesia,
places Aceh, JAWA TIMUR, PAPUA,
cities Madiun,