Sandiaga Uno: Indonesia dan Singapura Akan Saling Promosikan Wisata

  • 01 Juni 2022 14:04:44
  • Views: 12

TEMPO.CO, JakartaMenteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menemui Menteri Kesehatan Singapura Ong Ye Kung pada hari ini Rabu, 1 Juni 2022. Sandiaga menyebutkan, akan bekerja sama untuk saling mempromosikan wisata baik di Singapura maupun Indonesia.

Menurut Sandiaga Uno, situasi pandemi Covid-19 di Indonesia maupun di Singapura sudah semakin terkendali sehingga ia optimis sektor pariwisata antara Indonesia dan Singapura bisa bangkit dan mendorong terciptanya lapangan kerja.

“Saya melihat pandemi Covid-19 di kedua negara antara Indonesia dan Singapura sudah terkendali, dan bisa membuka pintu masuk sehingga bisa mendorong ekonomi baru, menciptakan lapangan pekerjaan, tutur Sandiaga Uno dalam keterangan resmi pada Rabu, 1 Juni 2022. 

Selain sektor wisata, Sandiaga Uno juga mengatakan pemerintah akan mendorong kerja sama intensif dengan Singapura di sektor ekonomi kreatif dan kesehatan. Ia mengaku sudah membahasnya dengan Ong Ye Kung soal kebijakan pemerintah masing-masing dalam menanggulangi pandemi Covid-19 dan pemulihan ekonomi. 

Adapun Ong Ye Kung menyebutkan Indonesia adalah negara menakjubkan dengan jumlah 17 ribu pulau terbanyak di dunia sehingga banyak tempat wisata yang bisa dijelajahi para turis mancanegara. Saya percaya kita sebagai negara tetangga terdekat harus dapat lebih memahami sektor pariwisata di Indonesia dengan beragam kultur kebudayaan, ucap Ong Ye Kung.

Ia juga berujar kuliner Indonesia semakin digemari masyarakat Singapura termasuk berbagai macam jenis kopi Indonesia.

Ong Ye Kung Akan ke Raja Ampat


https://bisnis.tempo.co/read/1597171/sandiaga-uno-indonesia-dan-singapura-akan-saling-promosikan-wisata

Sumber: https://bisnis.tempo.co/read/1597171/sandiaga-uno-indonesia-dan-singapura-akan-saling-promosikan-wisata
Tokoh



Graph

Extracted

persons Sandiaga Uno,
ministries kemenparekraf,
events Formula 1,
nations Indonesia, Singapura,
places DKI Jakarta, KEPULAUAN RIAU, PAPUA BARAT, RIAU,
cases covid-19,