Kemendagri, BPKP, Dan KPK Gelar Workshop Bareng

  • 31 Mei 2022 21:10:49
  • Views: 9

RM.id  Rakyat Merdeka - Komisi Pemberantasan Korupsi (KPK) bersama dengan Kementerian Dalam Negeri (Kemendagri) dan BPKP menyelenggarakan workshop Verifikasi Monitoring Centre for Prevention (MCP) 2022, di Westin Hotels & Resort Kuningan, Jakarta, Selasa (31/5).

MCP merupakan monitoring capaian kinerja program koordinasi dan supervisi pencegahan korupsi (korsupgah), yang dilaksanakan oleh KPK pada pemerintah daerah di seluruh Indonesia, yang meliputi delapan area intervensi sebagai bagian Reformasi Birokrasi secara Nasional.

Berita Terkait : Percepat Era Elektrifikasi, Toyota Pilih Kolaborasi Ketimbang Persaingan

Acara dibuka Plh Deputi Bidang Koordinasi dan Supervisi, Yudhiawan dan turut hadir para pejabat lingkup Inspektorat Jenderal Kementerian Dalam Negeri yaitu Inspektur Jenderal Kemendagri Tumpak Haposan Simanjuntak, Inspektur Khusus Teguh Narutomo, Inspektur I Bachtiar Sinaga, Inspektur II Ucok Abdulrauf Damenta, dan Inspektur IV Arsan Latief.

Pada acara tersebut dibahas mengenai langkah-langkah dan tata cara verifikasi atas dokumen-dokumen yang diupload oleh pemerintah daerah dalam jaga.id.

Berita Terkait : Paxel Catat Kenaikan Pengiriman 53,2% Selama Ramadan

Para peserta yang hadir secara laring sebagian besar merupakan tim dari Koordinator dan Supervisi KPK dan Tim Verifikator dari Kemendagri. Selain itu, terdapat juga peserta dari Kementerian Dalam Negeri dan BPKP yang mengikuti acara secara daring.
 Selanjutnya 


https://rm.id/baca-berita/government-action/126536/percepat-verifikasi-mcp-kemendagri-bpkp-dan-kpk-gelar-workshop-bareng
 

Sumber: https://rm.id/baca-berita/government-action/126536/percepat-verifikasi-mcp-kemendagri-bpkp-dan-kpk-gelar-workshop-bareng
Tokoh

Graph

Extracted

ministries BPKP, Kemendagri, KPK,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, JAWA BARAT,
cases korupsi,
brands Toyota,