Hujan Deras 2 Jam, Sejumlah Wilayah di Ciracas Tergenang Banjir

  • 31 Mei 2022 18:18:05
  • Views: 5

JAKARTA, iNews.id - Hujan deras mengguyur wilayah Ciracas, Jakarta Timur hari ini, Selasa (31/5/2022) selama kurang lebih dua jam. Akibatnya, sejumlah wilayah terendam banjir.

Dari pantauan MNC Portal Indonesia, Selasa (31/5/2022) genangan banjir sempat memutus beberapa akses jalan, seperti Jalan Penganten Ali, Jalan Raya PKP, Jalan Raya Cipayung dan Jalan Raya Ciracas. Bahkan, tingginya genangan menyebabkan kendaraan yang memaksa lewat mogok.

Di Jalan Penganten Ali sejumlah kendaraan roda dua terpaksa harus didorong supaya bisa melewati banjir. Terlihat warga sekitar turut membantu mengeluarkan kendaraan yang mogok. Akibatnya, terjadi antrean kendaraan di beberapa titik.

Lurah Ciracas, Rikiamarwan yang turut memantau banjir mengatakan genangan yang terjadi disebabkan daya tampung saluran air tidak terlalu memadai. Ditambah, adanya luapan air dari Kali Cipinang.

Memang 20 sentimeter sampai 30 sentimeter di sini terjadi genangan, karena satu jalannya menurun, yang kedua daya tampung saluran yang memang masih belum memadai, tutur dia.

Untuk mempercepat penanganan, Kelurahan Ciracas menyiapkan pompa dan mengerahkan petugas PPSU untuk menyurutkan genangan air yang memutus akses jalanan.

Saat ini kami sudah mengerahkan sekitar 80 orang PPSU yang disebar di beberapa titik genangan, serta menyediakan pompa untuk mempercepat aliran air, katanya.

Editor : Puti Aini Yasmin

Bagikan Artikel:




https://www.inews.id/news/megapolitan/hujan-deras-2-jam-sejumlah-wilayah-di-ciracas-tergenang-banjir

Sumber: https://www.inews.id/news/megapolitan/hujan-deras-2-jam-sejumlah-wilayah-di-ciracas-tergenang-banjir
Tokoh

Graph

Extracted

companies Facebook, MNC, WhatsApp,
ministries PPSU,
topics Banjir,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,
cities Cipayung, Cipinang, Ciracas,