Lewat 'Berani Bersuara', Kominfo Rilis Kampanye Literasi Digital

  • 30 Mei 2022 20:56:14
  • Views: 16

GenPI.co - Kementerian Kominfo meluncurkan kampanye dengan konsep yang tak biasa lagi kekinian, yakni lewat lagu.

Menggandeng Gerakan Nasional Literasi Digital (GNLD) Siberkreasi berkolaborasi dengan LALEILMANINO dan JKT48, Kemenkominfo meluncurkan kampanye literasi digital #BeraniBersuara.

Kampanye ini hadir dalam sebuah lagu easy listening yang bertujuan mengedukasi Generasi Z (Gen Z) agar makin bijak bermedia sosial.

BACA JUGA:  Gandeng Cisco, Menkominfo Perkuat Keamanan Siber Indonesia

Lagu berjudul  Berani Bersuara <3<3 ini diciptakan LALEILMANINO dan dibawakan oleh grup idol populer remaja, JKT48.

Lagu tersebut diluncurkan pada Jumat (27/5) dan diikuti dengan kampanye Duet Bareng JKT48  untuk bernyanyi duet bersama personil JKT48 di Tiktok dan Nyanyi Bareng Laleilmanino di Instagram.

BACA JUGA:  Kepada Delegasi DEWG, Menkominfo Johnny Plate Promosi Labuan Bajo

Nino selaku perwakilan dari LALEILMANINO menyebut musik adalah wadah yang tepat untuk  untuk menyadarkan kita akan nilai-nilai baik yang terkadang sering terlupakan.

Dengan aransemen yang cukup upbeat dan penuh nada-nada riang, diharapkan para pendengar akan lebih mudah menerima lirik atau pesan yang tergolong serius bila dikemas secara fun.

BACA JUGA:  Menkominfo Pastikan Bakal Bangun Sumber Daya Digital Indonesia

“Judulnya saja menggunakan emotikon <3, tambah Nino.

Silakan baca konten menarik lainnya dari GenPI.co di Google News


https://www.genpi.co/berita/184930/lewat-berani-bersuara-kominfo-rilis-kampanye-literasi-digital

Sumber: https://www.genpi.co/berita/184930/lewat-berani-bersuara-kominfo-rilis-kampanye-literasi-digital
Tokoh

Graph

Extracted

companies Google, Instagram, TikTok,
ministries Kemenkominfo, Siberkreasi,
topics Generasi Z,
nations Indonesia,
cities Labuan Bajo,
musicclubs JKT48,