Indonesia Harus Bersikap Tegas terhadap Konflik

  • 29 Mei 2022 18:09:21
  • Views: 12

Jakarta: Indonesia diminta mengambil sikap tegas terhadap berbagai konflik di dunia. Indonesia jangan hanya menjadi pengikut keinginan pihak berkepentingan terhadap suatu konflik.
 
Kita harus keluar dari situ (negara medioker) dan bertindak keras, kata pakar pertahanan dan militer Connie Rahakundini dalam program Crosscheck Medcom.id bertemakan Suara Pembubaran PBB Muncul di Indonesia, Minggu, 29 Mei 2022.
 
Tindakan keras yang dimaksud Connie yaitu berani menentang dominasi negara adidaya. Terutama, Amerika Serikat, yang dinilai ingin menjadi unipolar atau paling kuat di dunia.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Menyatakan dengan berani bahwa enggak boleh lho you rule the world like this, bahaya, ungkap dia.
 
Baca: Peran PBB Menyelesaikan Perang Rusia dan Ukraina Dipertanyakan
 
Dia menyampaikan jika Indonesia hanya mengambil posisi sebagai negara medioker maka sangat berbahaya. Bahkan, mengancam kedaulatan Indonesia.
 
Ketika itu si unipolar ini kalau dibiarkan kebiasannya seperti ini, dia (Amerika) akan membabat kita, sebut dia.
 
Connie menyampaikan Indonesia bakal menjadi negara besar jika berani mengambil sikap tegas terhadap berbagai kebijakan unipolar tersebut. Namun, hal itu dinilai tidak mudah karena diyakini bakal menghalangi.
 
Amerika ingin menjadi unipolar selama-lamanya dan menggunakan PBB sebagai tirainya, ujar dia.
 

(AGA)


https://www.medcom.id/nasional/politik/GKdjo2Ab-indonesia-harus-bersikap-tegas-terhadap-konflik

Sumber: https://www.medcom.id/nasional/politik/GKdjo2Ab-indonesia-harus-bersikap-tegas-terhadap-konflik
Tokoh

Graph

Extracted

parties PBB,
nations Amerika Serikat, Indonesia, Rusia, Ukraina,
places DKI Jakarta,