Pelecehan Seksual Modus Grooming pada Anak Marak di Media Sosial, Kenali Ciri-Ciri dan Dampaknya

  • 27 Mei 2022 22:36:50
  • Views: 11

PIKIRAN RAKYAT – Teknologi yang semakin pesat membuat akses masyarakat terhadap internet semakin mudah.

Namun di tengah kecanggihan internet, terselip hal kelam yang turut menodai keberadaan media sosial.

Mengikuti perkembangan jaman, anak-anak saat ini mulai diperkenalkan dengan teknologi digital, termasuk media sosial.

Alhasil, anak-anak rentan menjadi korban dari kejahatan seksual yang marak di media sosial.

Baca Juga: Waspada Grooming pada Anak-Anak, Modus Pelecehan Seksual di Media Sosial

Modusnya pun beragam, salah satunya grooming. Pelaku melancarkan aksi bejatnya dengan melakukan pendekatan terlebih dahulu kepada korban.

Mereka menggunakan akun palsu, dan kerap kali menyamar dengan menggunakan foto dari orang yang familiar bagi anak.

Kongres Wanita Indonesia (Kowani), Giwo Rubianto Wiyogo mengungkapkan bahwa setidaknya sebanyak 1.300 anak menjadi korban kejahatan seksual dengan modus grooming.

Ia menambahkan, grooming menjadi kasus yang sulit dikenali oleh orang tua atau masyarakat, karena pelaku bersikap ramah kepada korban semata-mata untuk menyembunyikan kejahatannya.


https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-014579510/pelecehan-seksual-modus-grooming-pada-anak-marak-di-media-sosial-kenali-ciri-ciri-dan-dampaknya

Sumber: https://www.pikiran-rakyat.com/nasional/pr-014579510/pelecehan-seksual-modus-grooming-pada-anak-marak-di-media-sosial-kenali-ciri-ciri-dan-dampaknya
Tokoh

Graph

Extracted

nations Indonesia,
cases pelecehan seksual,