Lima Sapi di Tangerang Terinfeksi PMK, Dinkes: Sudah Dilakukan Pengobatan

  • 27 Mei 2022 14:08:00
  • Views: 10

IDXChannel - Sebanyak 5 hewan ternak (sapi) di wilayah Kabupaten Tangerang terindikasi penyakit mulut dan kuku (PMK). 

Hasil pemeriksaan yang dilakukan oleh  Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan Kabupaten Tangerang, kelima hewan tersebut berasal dari  Wonogiri, Jawa Tengah.

Ada lima hewan yang baru masuk ke Kabupaten Tangerang, lima hewan itu dikirim dari Wonogiri. Tetapi saat ini sudah kami tangani dengan memeriksa dan mengambil sample untuk dilakukan pengujian laboratorium, ujar Kepala Bidang Kesehatan Hewan dan Masyarakat Veteriner pada Dinas Pertanian dan Ketahanan Pangan, Kustri Windayani, Jumat (27/5/2022).

Adapun saat ini hewan tersebut sudah ditangani dokter hewan dari Dinas Pertanian. Adapun untuk sample pemeriksaan diserahkan kepada Laboratorium Balai Besar Veteriner Subang milik Kementerian Pertanian.

Kalau hewan ini jenisnya sapi, kemudian untuk sample kita periksa di Laboratorium Balai Besar Veteriner Subang milik Kementerian Pertanian. Lalu untuk hewannya sendiri sudah dilakukan pengobatan, ujarnya.

Kemudian, untuk mencegah terjadinya penularan PMK, tempat peternakan ditemukannya sapi yang terinfeksi PMK untuk sementara waktu ditutup. Pemkab Tangerang akan terus melakukan pengawasan dan pemantauan secara ketat terhadap peternak-peternak yang ada di seluruh Kabupaten Tangerang.

Jadi sekarang ini tidak boleh keluar sembarangan dulu bagi hewan-hewan ternak ini kita batasi. Kita juga akan melakukan pemantauan secara rutin, tuturnya.

(SAN)


https://www.idxchannel.com/economics/lima-sapi-di-tangerang-terinfeksi-pmk-dinkes-sudah-dilakukan-pengobatan

Sumber: https://www.idxchannel.com/economics/lima-sapi-di-tangerang-terinfeksi-pmk-dinkes-sudah-dilakukan-pengobatan
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA, MNC,
ministries Dinkes,
places BANTEN, JAWA BARAT, JAWA TENGAH,
cities Tangerang, Wonogiri,
animals Sapi,