Cek CCTV, Pengacara Pegawai Resto Sebut Benny K Harman Memukul 4 Kali

  • 27 Mei 2022 12:55:15
  • Views: 12

Jakarta -

Anggota DPR dari Fraksi Partai Demokrat Benny K Harman membantah menampar seorang pegawai restoran di Labuan Bajo. Benny mengaku hanya mendorong wajah korban. Namun CCTV berkata lain.

Korban dugaan penganiayaan oleh Benny K Harman bernama Ricardo T Cundawan. Dia diadvokasi oleh pengacara Piter D Ruman, yang juga pengacara manajemen resto tempat Ricardo bekerja.

Piter mengatakan sudah mengantongi bukti dugaan penganiayaan oleh Benny K Harman. CCTV yang ada di restoran merekam jelas detik-detik penamparan tersebut.

Iya betul, kata mereka (orang restoran, red) suaranya juga terdengar jelas. Ada pernyataan biadab dari dia (Benny, red), kata Piter kepada wartawan, Jumat (27/5/2022).

BennyBenny K Harman Foto: dok. DPR

Piter menegaskan ada pemukulan terhadap korban. Dari rekaman CCTV yang dilihatnya, Benny terlihat 4 kali memukul Ricardo.

Ada gerakan arah tangan balik, itu satu gerakan dua kali pukul. Pukulan keempat yang palihg kasar, paling keras, tutur Piter menceritakan detik-detik pemukulan yang dilihatnya dari rekaman CCTV.

Akibat pemukulan itu, Piter mengatakan Ricardo mengalami sakit di pipi hingga pangkal kuping, di kedua sisi. Kuping Piter juga sempat berdenging, namun memang kini sudah hilang.

Belum lagi trauma psikologisnya, ujar Piter.

Benny K Harman membantah dirinya menampar karyawan restoran di Labuan Bajo, NTT, berkali-kali. Benny mengakui dirinya hanya mendorong karyawan restoran tersebut lantaran dia menilai sikap karyawan restoran tak sopan.

Bantahan lengkap Benny K Harman ada di halaman berikutnya.


https://news.detik.com/berita/d-6097606/cek-cctv-pengacara-pegawai-resto-sebut-benny-k-harman-memukul-4-kali

Sumber: https://news.detik.com/berita/d-6097606/cek-cctv-pengacara-pegawai-resto-sebut-benny-k-harman-memukul-4-kali
Tokoh



Graph

Extracted

persons Benny K Harman,
companies ADA,
ministries DPR RI, Fraksi Demokrat,
parties Demokrat,
products CCTV,
places DKI Jakarta, NUSA TENGGARA TIMUR,
cities Labuan Bajo, Senayan,
cases penganiayaan,