Redam Aksi Massa, Kapolres Sorong Kota Turun ke TKP

  • 27 Mei 2022 12:43:24
  • Views: 10

SORONG - Sekelompok massa kerabat dari enam warga Sorong yang tewas setelah uji coba minuman keras (miras) oplosan di Jayapura kembali melakukan aksi. Mereka memblokade jalan raya di Kawasan kompleks RUFEI kota Sorong, Jumat (27/5/2022) siang.

Aksi massa ini menuntut pertanggungjawaban HS, pengusaha yang memperkerjakan para korban di Jayapura. Mereka meminta HS bertanggung jawab menyusul kematian para korban. Selain itu, menuntut HS bertanggung jawab untuk proses pemakaman para korban.

BACA JUGA:Aksi Blokade Jalan di Sorong, Sejumlah Oknum Massa Rusak Lapak-Lapak Pedagang 

Dari pantauan MNC Portal Indonesia, aksi massa blokade sejumlah ruas jalan ini dilakukan di beberapa titik, mulai dari depan Kios Manado Tua hingga di depan kompleks pertokoan Kartini.

Tak hanya itu, aksi terus meluas hingga di depan pasar Boswesen. Massa telah memblokade jalan dengan membakar ban bekas dan kayu.

Aksi massa yang terus meluas membuat Kapolres Sorong Kota, AKBP Johannes Kindangen turun lapangan. Kindangen berusaha melakukan komunikasi dengan pihak keluarga.

Hal ini dikarenakan aksi massa ini telah mengganggu ketertiban umum. Hingga berita ini diturunkan, Kapolres Sorong Kota AKBP Johannes Kindangen masih terus melakukan dialog dengan kerabat korban.

BACA JUGA:Breaking News! Ratusan Warga Duduki Bandara Domine Eduard Osok Sorong 

(Ari)


https://news.okezone.com/read/2022/05/27/340/2601124/redam-aksi-massa-kapolres-sorong-kota-turun-ke-tkp

Sumber: https://news.okezone.com/read/2022/05/27/340/2601124/redam-aksi-massa-kapolres-sorong-kota-turun-ke-tkp
Tokoh

Graph

Extracted

companies MNC,
nations Indonesia,
places PAPUA, PAPUA BARAT,
cities Jayapura, Kartini, Manado, Sorong,