Banjir, Puluhan Personel Polres Probolinggo Atur Lalin di Jalur Pantura

  • 27 Mei 2022 00:23:34
  • Views: 3

Probolinggo (beritajatim.com) – Kapolres Probolinggo menerjunkan personel untuk mengatur arus lalu lintas di sepanjang jalur Pantura Desa Sebaung dan Brumbungan Lor, Kecamatan Gending, Kabupaten Probolinggo. Itu karena jalan raya tersebut tergenang banjir akibat hujan deras yang mengguyur sedari pagi, Kamis (26/5/2022).

google.com, pub-9591068673925608, DIRECT, f08c47fec0942fa0

Banjir dengan ketinggian sekitar 50 hingga 100 cm itu mengakibatkan terjadinya kepadatan kendaraan baik yang mengarah ke Situbondo maupun yang mengarah ke Kota Probolinggo.

Menindak lanjuti kejadian tersebut, Kapolres Probolinggo AKBP Teuku Arsya Khadafi menerjunkan anggotanya yang terdiri dari Satuan Lalu Lintas, Samapta dan Polsek Gending, serta Polsek Pajarakan. Mereka mengatur dan memperlancar arus lalu lintas. “Kami menerjunkan puluhan anggota, kata Kapolres Arsya.

Selain membantu kelancaran arus lalu lintas, menurut Kapolres, puluhan personel itu juga membantu penyurutan air yang menggenangi jalur pantura di Kecamatan Gending dan Pajarakan.

“Polres Probolinggo bersama warga setempat terus berusaha membantu kelancaran arus lalu lintas dan mempercepat air surut yang menggenangi ruas jalan. Caranya, membuka penutup selokan atau gorong gorong, pungkas Arsya. [tr/suf]


https://beritajatim.com/peristiwa/banjir-puluhan-personel-polres-probolinggo-atur-lalin-di-jalur-pantura/

Sumber: https://beritajatim.com/peristiwa/banjir-puluhan-personel-polres-probolinggo-atur-lalin-di-jalur-pantura/
Tokoh



Graph

Extracted

persons Teuku Arsya Khadafi,
companies Google,
topics Banjir,
places JAWA TIMUR,
cities Probolinggo, Situbondo,