Apakah Rilis iPhone 14 Bakal Molor Imbas Lockdown di Shanghai?

  • 26 Mei 2022 22:03:35
  • Views: 28

TEMPO.CO, Jakarta - Meningkatnya kasus Covid-19 di Shanghai beberapa waktu yang lalu, membuat kota tersebut harus dikunci sesuai dengan kebijakan 'Zero Covid' Pemerintah Cina. Pemasok Apple pada bagian pengembangan untuk salah satu model seri iPhone 14, merupakan salah satu yang terkena dampak kebijakan lockdown tersebut.

Berdasarkan info dari sumber yang tidak disebutkan namanya, yang dekat dengan masalah ini, Apple telah mendesak pemasok untuk mempercepat pengembangan komponen agar tetap sesuai dengan jadwal manufaktur.

Foxconn, Pegatron dan Luxshare Precision Industry adalah tiga pemasok utama untuk model iPhone yang akan datang. Pegatron dan Luxshare Precision Industry lebih menderita karena pembukaan kembali pabrik yang lambat di Shanghai. Menurut perkiraan, lockdown di Cina dan produksi model iPhone yang akan datang dapat mengganggu pendapatan Apple hingga $8 miliar.

Berdasarkan jadwal pengembangan iPhone sebelumnya, semua iPhone baru mencapai fase uji verifikasi teknik (EVT) pada Juni tetapi laporan terbaru mengkonfirmasi setidaknya satu dari 14 model terlambat tiga minggu dari jadwal. Tujuan Apple adalah menyiapkan lini produksi seri iPhone 14 skala massal pada September, tetapi masih harus dilihat apakah itu akan terjadi tahun ini.

Chiu Shih-fang, seorang analis rantai pasokan dari Institut Penelitian Ekonomi Taiwan, mengatakan pengoperasian seluruh rantai pasokan di Cina belum kembali normal meskipun Shanghai dan wilayah sekitarnya telah dibuka kembali. Dapat dimengerti bahwa ini tidak hanya mempengaruhi produksi tetapi juga pengembangan produk baru, katanya sambil menambahkan, Diperlukan setidaknya satu hingga dua bulan lagi untuk memulihkan rantai pasokan.

GSM ARENA, NIKKEI 

Baca juga:
Ledakan Omicron Tumbuhkan Resistensi Kebijakan Zero Covid di Cina


https://tekno.tempo.co/read/1595441/apakah-rilis-iphone-14-bakal-molor-imbas-lockdown-di-shanghai

Sumber: https://tekno.tempo.co/read/1595441/apakah-rilis-iphone-14-bakal-molor-imbas-lockdown-di-shanghai
Tokoh

Graph

Extracted

companies Weibo,
topics lockdown, Omicron,
products iPhone,
nations Republik Rakyat Cina, Taiwan,
places DKI Jakarta,
cities Shanghai,
cases covid-19,
brands Apple,