Ini Arti Kata PMO, YGY, NT, dan Sederet Istilah Tiktok Lain yang Viral

  • 26 Mei 2022 12:48:05
  • Views: 11

Suara.com - Sejak Tiktok menjadi salah satu media yang lekat dengan gaya hidup dan kesibukan anak-anak muda di seluruh dunia, ini juga menghadirkan budaya baru, salah satunya muncul istilah-istilah gaul di dunia sosial media. Beberapa di antaranya yang sering terdengar ialah PMO, YGY, NT, dan bestie.Untuk Anda yang mungkin sudah aktif di Tiktok tapi belum tahu arti kata PMO, YGY, NT, dan istilah tiktok lain yang viral, Anda perlu menyimak artikel ini sampai selesai. 

Berikut penjelasan arti kata PMO, YGY, NT, dan istilah Tiktok lain yang viral. 

1. YGY

YGY merupakan singkatan dari Ya Gaes Ya. Istilah ini digunakan oleh netizen baik di Tiktok maupun di Instagram untuk menegaskan sebuah postingan. YGY umumnya ditulis di caption unggahan twitter, instagram, dan Tiktok.

Baca Juga: TikTok Luncurkan Fitur Live Subscription, Kreator Bisa Dapat Cuan dari Siaran Langsung

2. NT 

Selanjutnya ada NT. Arti kata NT adalah Nice Try. Awalnya istilah ini populer digunakan dalam game online seperti Mobile Legends, PUBG, FREE FIRE, dan lain sebagainya. Para pemain game akan segera menyadari arti kata ini ketika melihat postingan yang mencantumkan akronim ini.

Arti terdekat untuk istilah NT dalam bahasa Indonesia adalah percobaan yang bagus. Biasanya digunakan untuk memberikan apresiasi kepada pemain game  di dunia game online.Namun postingan ini juga kerap ditemukan di postingan twitter, Instagram, dan Tiktok pada netizen.

Artinya mereka sedang mengapresiasi suatu usaha. Kadang istilah ini akan terdengar sarkas ketika ada netizen yang mengejek ketidakberhasilan netizen lain. Tentunya mereka bisa saling mengejek karena sudah saling kenal sebelumnya atau dekat satu sama lain. 

3. PMO

Baca Juga: Viral, TikTokers Berhijab Pamer Bagian Sensitif Wanita Tuai Kecaman dari Netizen: Semoga Segera dapat Hidayah

Kemudian ada PMO. Bagi yang belum pernah menggunakan istilah ini, PMO akan terasa asing. PMO merupakan singkatan dari Porn, Masturbate and Orgasm. Berdasarkan kepanjangannya maka dapat diterka bahwa makna PMO menggambarkan kegiatan memuaskan diri sendiri dengan menonton konten-konten dewasa sampai mencapai orgasme atau puncak gairah seksual.


https://www.suara.com/news/2022/05/26/122207/ini-arti-kata-pmo-ygy-nt-dan-sederet-istilah-tiktok-lain-yang-viral

Sumber: https://www.suara.com/news/2022/05/26/122207/ini-arti-kata-pmo-ygy-nt-dan-sederet-istilah-tiktok-lain-yang-viral
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA, Instagram, TikTok, Twitter,
ministries PMO,
nations Indonesia,
places JAWA BARAT,