BPK Temukan 78,3 Juta Dosis Vaksin COVID-19 Beredar Tanpa Izin

  • 24 Mei 2022 23:52:15
  • Views: 16

Selasa, 24 Mei 2022 - 22:00 WIB

VIVA – Badan Pemeriksa Keuangan (BPK) melaporkan Ikhtisar Hasil Pemeriksaan Semester (IHPS) II Tahun 2021. Dalam laporannya ditemukan persoalan mengenai izin edar vaksin COVID-19.

BPK menemukan 297 bets atau sekitar 78,3 juta dosis vaksin beredar tanpa izin Badan Pengawas Obat dan Makanan (BPOM).

Penerbitan izin bets/lot release vaksin COVID-19 belum memadai di antaranya karena terdapat 297 bets atau 78.361.500 dosis vaksin COVID-19 beredar tanpa melalui penerbitan izin bets/lot release, kata Ketua BPK Isma Yatun dalam menyampaikan IHPS II Tahun 2021, Selasa, 24 Mei 2022

Dia juga mengatakan, BPOM belum menyediakan informasi bets/lot vaksin yang tepat waktu, lengkap dan dapat diakses realtime oleh pihak terkait yang membutuhkan. Menurut dia, pengawasan atas lot vaksin COVID-19 sebelum beredar tidak optimal.

Isma juga menambahkan, pengawasan distribusi vaksin COVID-19 belum memadai. Di antaranya karena Unit Pelaksana Teknis (UPT) belum didukung dengan peralatan verifikasi suhu yang memadai.

Seorang

Seorang petugas kesehatan memperlihatkan botol vaksin vaksin COVID-19 buat Moder

Pun, selain itu, hasil pengawasan distribusi vaksin COVID-19 pada fasyankes belum dimanfaatkan secara optimal untuk perbaikan distribusi vaksin.


https://www.viva.co.id/berita/nasional/1478267-bpk-temukan-78-3-juta-dosis-vaksin-covid-19-beredar-tanpa-izin?terbaru=1

Sumber: https://www.viva.co.id/berita/nasional/1478267-bpk-temukan-78-3-juta-dosis-vaksin-covid-19-beredar-tanpa-izin?terbaru=1
Tokoh



Graph

Extracted

persons Isma Yatun,
ministries BPK, BPOM,
topics Vaksin Corona,
events vaksinasi,
products vaksin,
cases covid-19,