Presiden Ukraina Mengajak Rusia Tukar Tahanan

  • 24 Mei 2022 12:05:12
  • Views: 5

TEMPO.CO, Jakarta - Presiden Ukraina Volodymyr Zelenskiy pada Senin malam, 23 Mei 2022, mengutarakan kesiapan untuk melakukan pertukaran tahanan dengan Rusia. Zelenskiy pun meminta sekutu-sekutu Ukraina agar menekan Moskow.

“Pertukaran tahanan adalah persoalan kemanusiaan dan keputusannya bersifat politis, tergantung pada dukungan banyaknya negara, kata Zelenskiy.

Presiden Ukraina Volodymyr Zelensky berbicara kepada prajurit di dekat garis depan dengan separatis yang didukung Rusia di Krasnohorivka di Wilayah Donetsk, Ukraina 7 Agustus 2020. REUTERS/Gleb Garanich

Menurutnya, saat ini penting untuk memberikan tekanan secara politik pada level apapun, baik itu di tingkat bisnis, embargo minyak atau pun kedekatan hubungan bisnis (dengan Rusia). Dengan begitu, bisa terjadi pertukaran tahanan.

“Kami tak butuh tentara Rusia, yang kami butuhkan prajurit kami. Kami siap melakukan pertukaran (tahanan), bahkan besok, kata Zelenskiy.

Dia mengatakan Ukraina sudah menghubungi PBB, Swiss, Israel dan banyak negara lainnya (menekan Rusia agar mau tukar tahanan), namun prosesnya sangat rumit. Zelenskiy menyebut ada ribuan warganya yang saat ini ditahan oleh Rusia setelah Kota Mariupol jatuh ke tangan Rusia.

Mariupol adalah sebuah kota pelabuhan, yang terletak di tenggara Ukraina. Wilayah timur Donbas di Ukraina, juga menjadi medan pertempuran.

  

Rusia mengirimkan ribuan tentaranya ke Ukraina pada 24 Februari 2022 untuk melakukan operasi khusus guna demiliterisasi negara tetangganya itu serta membasmi nasionalis yang dianggap berbahaya. Namun klaim Rusia itu, ditolak oleh Kyiv dan negara-negara Barat dengan menyebutnya sebagai dalih untuk merebut tanah.

Sumber: Reuters

Baca juga: Olena Zelenska Istri Presiden Ukraina, 2,5 Bulan Tak Bertemu Volodymyr Zelensky

  

Ikuti berita terkini dari Tempo.co di Google News, klik di sini.


https://dunia.tempo.co/read/1594602/presiden-ukraina-mengajak-rusia-tukar-tahanan

Sumber: https://dunia.tempo.co/read/1594602/presiden-ukraina-mengajak-rusia-tukar-tahanan
Tokoh



Graph

Extracted

persons Volodymyr Zelensky,
companies ADA, Google, Reuters,
parties PBB,
nations Israel, Rusia, Swiss, Ukraina,
places DKI Jakarta, Sumatera Utara,
cities Moskow,