BMKG: Waspada Gelombang Tinggi Capai 6 Meter di Perairan Bengkulu

  • 24 Mei 2022 12:10:01
  • Views: 13

Bengkulu: BMKG Fatmawati Soekarno Bengkulu mengeluarkan peringatan dini waspada cuaca ekstrem dan gelombang tinggi yang terjadi di perairan laut Bengkulu. BMKG meminta untuk kapal penyeberangan antar pulau dan kapal nelayan untuk tidak melaut karena dapat mengancam keselamatan.
 
Cuaca ekstrem dan gelombang tinggi diperkirakan akan terjadi selama tiga hari ke depan. Ketinggian gelombang bisa mencapai hingga empat meter di perairan laut Bengkulu dan bahkan bisa mencapai enam meter di sepanjang perairan laut pulau Enggano, Bengkulu.
 
Prakirawan BMKG Fatmawati Soekarno Bengkulu mengatakan salah satu faktor penyebab terjadinya gelombang tinggi di perairan laut Bengkulu adalah adanya angin yang bertiup dari arah utara dan tekanan rendah di daerah Samudra Hindia Barat Bengkulu.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


“Terjadi gelombnag tinggi di wilayah perairan Bengkulu dengan tinggi maksimum 2 hingga 4 meter. Salah satu faktornya adalah adanya angin yang bertiup dari arah utara, ujar prakirawan, Anjasman dalam tayangan Headline News di Metro TV, Selasa, 24 Mei 2022.
 
Selain gelombang tinggi, cuaca ekstrem berupa hujan lebat disertai petir dan angin kencang diperkirakan akan terjadi selama beberapa hari kedepan di seluruh wilayah provinsi Bengkulu. Masyarakat di provinsi Bengkulu dihimbau untuk mewaspadai dampak yang ditimbulkan akibat cuaca ekstrem berupa banjir bandang, tanah longsor, dan pohon tumbang yang dapat terjadi sewaktu-waktu. (Alifiah Nurul Rahmania)
 

(MBM)


https://www.medcom.id/nasional/daerah/Gbmavqob-bmkg-waspada-gelombang-tinggi-capai-6-meter-di-perairan-bengkulu

Sumber: https://www.medcom.id/nasional/daerah/Gbmavqob-bmkg-waspada-gelombang-tinggi-capai-6-meter-di-perairan-bengkulu
Tokoh





Graph

Extracted

persons Hindia, Soekarno,
ministries BMKG,
topics Banjir, Banjir Bandang, longsor, pohon tumbang,
places BENGKULU,