5 Fakta Viral Sopir Pajero vs Yaris di Tol, Tarik Kerah hingga Tampar Pengemudi

  • 24 Mei 2022 09:48:06
  • Views: 11

Suara.com - Baru-baru ini media sosial dihebohkan dengan sebuah video pengendara mobil yang tengah ribut di depan gerbang tol. Peristiwa itu terjadi karena pengendara mobil Pajero mengendarai mobilnya secara ugal-ugalan dan berusaha menyalip mobil Yaris yang persis berada di depannya.

Melihat ulah pengemudi Pajero itu, pengemudi Yaris tidak memberikan jalan, bahkan menutup spionnya. Sikap tersebut memicu emosi pengendara Pajero tersebut.

Video kejadian tersebut direkam oleh salah satu pengguna jalan tol lain yang kebetulan berada di depan gerbang tol, tepat dimana kedua pengendara kedua mobil berhenti dan turun dari mobil.

Dan akhirnya video tersebut diunggah ke media sosial dan lalu menjadi viral. Apa yang sebenarnya terjadi, berikut adalah fakta-faktanya:

Baca Juga: Aneh Tapi Nyata, Perempuan Ini Mengenal Kekasihnya Lewat Mimpi

1. Pertama kali diunggah oleh Anggora DPR

Video cekcok antara pengemudi mobil Pajero dan mobil Yaris pertama kali diunggah ke media sosial oleh Wakil Ketua Komisi III DPR RI, Ahmad Sahroni di akun instagramnya @ahmadsahroni88.

Dalam unggahannya tersebut, anggota DPR dari Fraksi Nasdem itu menyebutkan, pengendara mobil Pajero sudah melaju secara ugal-ugalan di jalan tol Kebun Jeruk menuju arah Tomang. Mobil itu juga sempat kejar-kejaran dengan Alphard.

2. Berusaha Memotong Jalan

Sesampainya di gerbang tol Tomang, pengendara mobil Pajero berusaha memotong jalan milik pengendara Yaris.

Baca Juga: Foto Ustaz Abdul Somad Diedit Mengenakan Pakaian Pastor, Warganet Murka: Tangkap Provokator Sara!

Namun sayangnya, pengendara mobil Yaris tidak memberinya kesempatan, bahkan menekuk kaca spionnya. Tak terima dengan sikap pengendara mobil Yaris, pengendara mobil Pajero marah-marah.  

“Terus tiba-tiba supir Pajero keluar tuh marah-marah begitu. Emang arogan banget. Nah Nah kan gak boleh arogan atuh bapak. Sama-sama pengguna jalan, pakai menampar pula, kata Ahmad Sahroni.

3. Pengendara Pajero Tarik Kerah Pengendara Yaris

Pengemudi mobil Mitsubishi Pajero dengan nomor polisi B 199 MCP mendadak turun dari mobil dan menghampiri pengemudi Toyota Yaris tepat di depan pintu tol.

Tak hanya marah-marah, pengendara Pajero yang memakai kemeja biru tersebut juga menarik kerah baju pengendara mobil Yaris.

Setelah meluapkan emosinya, pengendara mobil Pajero menampar pipi pengendara mobil Yaris sebelum dirinya kembali ke dalam mobil.

4. Viral di Media Sosial

Sejak video tersebut diunggah dan viral di media sosial, tak sedikit warganet mengomentari kejadian tersebut. Mereka menyebut pengendara mobil Pajero sangat arogan.

Ahmad Sahroni juga mengimbau kepada semua pengguna jalan agar saling menghargai dan jangan bersikap arogan.

5. Polisi Sedang Telusuri Keributan

Peristiwa di pintu tol Tomang, Jakarta Barat tersebut akhirnya sampai ke kepolisian. Saat ini pihak kepolisian tengah menelurusi keributan yang terjadi antara pengendara mobil Pajero dan pengendara mobil Yaris.

Kepala Subdirektorat Penegakan Hukum (Kasubdit Gakkum) Direktorat Lalu Lintas (Ditlantas) Polda Metro Jaya, AKBP Jamal Alam menyebut pihaknya akan menelusuri aksi arogan di jalan tol tersebut.

Selain sedang menelurusi masalah , kepolisian juga sedang laporan dari masyarakat terkait keributan antara ke dua pengendara mobil tersebut.

Kontributor : Damayanti Kahyangan


https://www.suara.com/news/2022/05/24/092209/5-fakta-viral-sopir-pajero-vs-yaris-di-tol-tarik-kerah-hingga-tampar-pengemudi

Sumber: https://www.suara.com/news/2022/05/24/092209/5-fakta-viral-sopir-pajero-vs-yaris-di-tol-tarik-kerah-hingga-tampar-pengemudi
Tokoh





Graph

Extracted

persons Ahmad Sahroni, Ustaz Abdul Somad,
companies Mitsubishi Corp,
ministries DPR RI, Fraksi Nasdem, Komisi III DPR RI, Polda Metro Jaya, Polisi,
organizations Persis,
parties Nasdem,
places DKI Jakarta,
cities Tomang,
transportations Toyota Alphard,
brands Mitsubishi, Toyota,