Pidato Jokowi di Acara Projo, Arah Dukungan untuk Ganjar?

  • 23 Mei 2022 10:03:38
  • Views: 7

TEMPO.CO, Jakarta - Pidato Presiden Joko Widodo atau Jokowi pada Rakernas V Projo menyisakan pertanyaan soal arah dukungan calon presiden atau Capres 2024. Dalam pidato tersebut, Jokowi mengingatkan agar sukarelawan Projo jangan tergesa-gesa berbicara politik tentang calon presiden pada Pemilu 2024.

Fokus untuk menyelesaikan permasalahan-permasalahan yang ada dahulu, ojo kesusu sik, jangan tergesa-gesa, meskipun mungkin yang dukung ada di sini, kata Presiden.

Meski demikian, Jokowi sempat menyebut,'meskipun mungkin yang kita dukung hadir di sini, tidak boleh terburu-buru'. Kalimat ini ditafsirkan sebagai dukungan untuk Gubernur Jawa Tengah Ganjar Pranowo yang datang di acara Projo tersebut.

Direktur Eksekutif Charta Politika Indonesia Yunarto Wijaya mengatakan, pernyataan itu merupakan awal mula bahasa simbol yang kuat. Katakanlah ini arah dukungan ke Pak Ganjar, kata dia dalam keterangan tertulis di Jakarta, Ahad, 22 Mei 2022.

Yunarto mengatakan kalimat yang diucapkan Jokowi itu mengarah ke Ganjar. Sebab, hanya kader PDIP itulah yang masuk radar survei teratas Capres 2024 dan hadir di Rakernas Projo. Saya tidak tahu apakah dipilihnya Magelang adalah simbol, masih belum bisa menjelaskan, kata Yunarto.

Elektabilitas Ganjar...


https://nasional.tempo.co/read/1594200/pidato-jokowi-di-acara-projo-arah-dukungan-untuk-ganjar

Sumber: https://nasional.tempo.co/read/1594200/pidato-jokowi-di-acara-projo-arah-dukungan-untuk-ganjar
Tokoh







Graph

Extracted

persons Ganjar Pranowo, joko widodo, Yunarto Wijaya,
companies ADA,
parties PDIP,
topics Capres 2024, Pemilu 2024,
fasums Borobudur,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, JAWA TENGAH,
cities Magelang,