3 Fakta Menarik Manchester City Usai Juara Liga Inggris

  • 23 Mei 2022 04:03:44
  • Views: 17

TEMPO.CO, JakartaManchester City akhirnya menutup kompetisi musim 2021-2022 dengan merebut gelar juara Liga Inggris. Sepanjang musim mereka saling berkompetisi bersama Liverpool dan Chelsea di papan klasemen.

Kevin de Bruyne dan kawan-kawan sukses mengangkat trofi Liga Inggris setelah mengalahkan Aston Villa dengan skor 3-2 pada Minggu malam, 22 Mei 2022 di Stadion Etihad. Kemenangan Manchester City lawan Aston Villa diraih lewat gol yang diciptakan Ilkay Gundogan pada menit ke-76 dan 81 dan satu gol Rodri menit ke-78.

Dengan tiga poin ini, Manchester City menutup kompetisi Liga Inggris 2021-2022 dengan 93 poin. Pada laga ini, Pep Guardiola menurunkan trio Riyad Mahrez, Gabriel Jesus, dan Phil Foden di lini depan. Sedangkan bintang seperti Raheem Sterling Jack Grealish, atau Ilkay Gundogan di bangku cadangan.

Ada tiga fakta menarik usai Manchester City merebut Liga Inggris. Berikut ulasannya:

Trofi Kedelapan Manchester City

Ini menjadi gelar Liga Inggris kedelapan dalam sejarah The Citizens. Sebelum tahun 2022, Manchester City juga pernah menjadi juara Liga Inggris pada musim 1936/1937, 1967/1968, 2011/2012, 2013/2014, 2017/2018, 2018/2019, dan 2020/2021.

Hasil Comeback, Ulangi Sejarah 17 Tahun lalu

Kemenangan Manchester City ini tidak direbut dengan cara mudah. Mereka sempat tertinggal 0-2 dari Aston Villa. Mereka pun bangkit pada menit ke-76 lewat Ilkay Gundogan. Kemudian diikuti gol Rodri dua menit setelahnya.

Gundogan kembali mencetak gol pada menit ke-81. Ini menjadi kemenangan comeback dengan skor 3-2 pertama dalam 17 tahun terakhir buat City. The Citizen terakhir kali memenangkan laga setelah tertinggal 0-2 yakni pada 2005 melawan Norwich City.

Trofi Keempat Pep Guardiola

Manchester City telah memenangkan gelar juara Liga Inggris keenam mereka. Empat trofi di antaranya diraih dalam lima musim terakhir. Trofi ini sekaligus menjadi gelar keempat buat Pep Guardiola di Liga Inggris. Catatan ini melampaui Jose Mourinho dan Arsene Wenger.

Jose Mourinho, musuh bebuyutan Guardiola, menghabiskan 13 tahun di Inggris sebagai manajer dengan tiga klub berbeda seperti Chelsea, Manchester United, dan Tottenham Hotspur. Pada saat itu, ia memenangkan tiga gelar Liga Premier dalam dua tugas bersama Chelsea.

Tiga gelar juara membuat Jose Mourinho duduk di urutan kedua dalam daftar pelatih yang meraih piala Liga Inggris. Catatan Jose Mourinho tersebut sama dengan Arsene Wenger dan Pep Guardiola saat ini. Wenger harus menghabiskan 22 tahun yang luar biasa di Arsenal dan memenangkan gelar domestik pada tiga kesempatan.

Baca: Liga Inggris: Tottenham ke Liga Champions, Arsenal ke Liga Europa


https://bola.tempo.co/read/1594126/3-fakta-menarik-manchester-city-usai-juara-liga-inggris

Sumber: https://bola.tempo.co/read/1594126/3-fakta-menarik-manchester-city-usai-juara-liga-inggris
Tokoh

















Graph