Angkasa Pura I Layani 3,4 Juta Penumpang Sepanjang April 2022

  • 21 Mei 2022 20:59:09
  • Views: 11

Liputan6.com, Jakarta PT Angkasa Pura I mencatat telah melayani sebanyak 3.423.836 penumpang 35.256 pergerakan pesawat udara, serta 39.891.736 kg pergerakan kargo di 15 bandara kelolaannya sepanjang bulan April 2022.

Jika dilakukan perbandingan dengan catatan di bulan April tahun 2021, di mana jumlah pergerakan penumpang yang terlayani adalah sebanyak 2.682.433 penumpang, pergerakan pesawat sebanyak 38.886 pergerakan, dan kargo sebesar 37.022.838 kg.

Maka terdapat pertumbuhan sebesar 28 persen untuk pergerakan penumpang dan 8 persen untuk pergerakan kargo. Di sisi lain, untuk pergerakan pesawat udara terdapat penurunan sebesar 9 persen.

“Di bulan April 2022, jumlah penumpang yang kami layani kembali mencatatkan catatan positif jika dibanding dengan periode yang sama di tahun 2021 lalu. Hal ini tentu saja merupakan imbas dari kepercayaan diri masyarakat yang semakin pulih, setelah selama dua tahun ke belakang perjalanan orang melalui transportasi udara dapat dikatakan sangat terbatas karena terdampak pandemi Covid-19, kata Direktur Utama PT Angkasa Pura I, Faik Fahmi, dalam keterangannya, Sabtu (21/5/2022).

Hal ini juga merupakan buah dari kerja keras penanganan pandemi dari seluruh elemen, sehingga masyarakat kembali dapat menggunakan moda transportasi udara untuk bepergian secara nyaman, aman, sehat, dan selamat.

Jumlah penumpang yang terus mengalami pertumbuhan juga disebabkan faktor implementasi aturan perjalanan udara yang kian memudahkan. Kami optimis, dengan berlakunya persyaratan yang baru, yaitu SE Kemenhub Nomor 56 dan SE Kemenhub Nomor 58, akan semakin mengerek naik trafik penerbangan di Indonesia umumnya, serta di 15 bandara kelolaan kami pada khususnya, lanjutnya.

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Ratusan Pekerja Migran Tiba di Bandara Juanda


https://www.liputan6.com/bisnis/read/4967908/angkasa-pura-i-layani-34-juta-penumpang-sepanjang-april-2022

Sumber: https://www.liputan6.com/bisnis/read/4967908/angkasa-pura-i-layani-34-juta-penumpang-sepanjang-april-2022
Tokoh



Graph

Extracted

persons Faik Fahmi,
companies WhatsApp,
ministries Kemenhub,
bumns PT Angkasa Pura I,
fasums Bandara Internasional Juanda,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,
cases covid-19,
musicclubs APRIL,