CFD Diadakan Lagi, Wagub DKI Ingatkan Lansia-Komorbid Tetap Pakai Masker

  • 21 Mei 2022 14:25:01
  • Views: 11

Jakarta -

Hari bebas kendaraan bermotor (HBKB) atau car free day (CFD) digelar akan diadakan lagi, yang sebelumnya terkendala situasi COVID-19. Para lansia serta warga yang mempunyai komorbid atau penyakit bawaan diingatkan untuk tetap menggunakan masker.

Alhamdulillah, Presiden (Joko Widodo) mengumumkan sudah diberi kesempatan di tempat-tempat terbuka. Tapi seperti yang disampaikan Presiden, bagi lansia, komorbid, yang sakit ada gejala, batuk, pilek, dan lain-lain disarankan pakai masker, kata Wakil Gubernur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria kepada wartawan di Politeknik Ahli Usaha Perikanan, Jakarta Selatan, Sabtu (21/5/2022).

Riza mengimbau masyarakat menjaga jarak dan mencuci tangan saat berada di wilayah CFD. Riza juga meminta masyarakat tetap menjaga protokol kesehatan walaupun diperbolehkan melepas masker.

Kita minta masyarakat jaga jarak, cuci tangan. Sekalipun diberi kesempatan untuk melepas masker di tempat terbuka, yang luas, yang bebas, kita minta tetap perhatikan prokes, imbau Riza.

Wajib Scan PeduliLindungi

Sebelumnya, Kadishub DKI Jakarta Syafrin Liputo mengatakan para pengunjung CFD diwajibkan untuk scan QR code PeduliLindungi atau menunjukkan sertifikat vaksin COVID-19 kedua. Syafrin mengimbau masyarakat agar taat protokol kesehatan.

Pengunjung diwajibkan untuk scan QR code PeduliLindungi atau menunjukkan minimal sertifikat vaksin kedua, ujar Syafrin.

Syafrin menegaskan CFD hanya untuk olahraga. Tidak boleh ada yang berjualan di sana.

HBKB terbatas boleh dilakukan hanya untuk kegiatan olahraga. Di lokasi juga akan kami pastikan tidak ada kegiatan partisipan dan pedagang kaki lima (PKL), lanjut Syafrin.

Berikut ini daftar 6 lokasi CFD Jakarta:

1. Jalan Jenderal Sudirman-Jl MH Thamrin
(Patung Arjuna Wijaya s.d. Patung Pemuda Membangun)
2. Jalan Sisingamangaraja (Patung Pemuda Membangun sampai CSW), Jakarta Selatan
3. Jalan Tomang Raya (Simpang Tomang sampai Business Hotel Tomang), Jakarta Barat
4. Jalan Danau Sunter Selatan (Simpang Karya Beton sampai GOR Sunter), Jakarta Utara
5. Jalan Suryo Pranoto (Simpang Harmoni sampai Simpang RSUD Tarakan), Jakarta Pusat
6. Jalan Pemuda (Simpang Arion sampai Simpang TU-GAS), Jakarta Timur.

(aud/aud)

https://news.detik.com/berita/d-6088384/cfd-diadakan-lagi-wagub-dki-ingatkan-lansia-komorbid-tetap-pakai-masker

Sumber: https://news.detik.com/berita/d-6088384/cfd-diadakan-lagi-wagub-dki-ingatkan-lansia-komorbid-tetap-pakai-masker
Tokoh













Graph