Penetapan Tersangka Insiden Kenjeran Park Surabaya Tunggu Pemeriksaan 2 Saksi Korban

  • 21 Mei 2022 14:09:15
  • Views: 12

Surabaya: Satreskrim Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya telah memeriksa 14 orang saksi terkait kasus ambrolnya seluncuran air Kenjeran Park Surabaya. Kasat Reskrim Polres Tanjung Perak, AKP Arief Ryzki Wicaksana, menyebut masih ada dua orang saksi lagi yang akan diperiksa terkait kasus tersebut.
 
Dua orang saksi ini merupakan korban, tapi belum bisa diperiksa karena masih dalam perawatan di rumah sakit, kata Arief, dikonfirmasi, Sabtu, 21 Mei 2022.
 
Adapun 14 orang saksi yang telah diperiksa itu, terdiri dari enam orang korban, dan delapan orang dari pihak manajemen Kenpark Kenjeran Park Surabaya. Sementara dua orang saksi lainnya direncanakan akan dimintai keterangan pada Senin, pekan depan.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


Baca: Kenjeran Park Surabaya Ditutup usai Insiden Jatuhnya Seluncuran Air
 
Semoga dalam waktu dekat pada Senin depan bisa dimintai keterangan. Kita dari Polres Pelabuhan Tanjung Perak Surabaya juga sudah bisa menerima hasil Laboratorium Forensik (LABFOR), ujarnya. 
 
Arief mengatakan pihaknya belum bisa memastikan, apakah akan ada tersangka dalam insiden itu. Sebab, kata dia, pihaknya masih perlu melengkapi semua pemeriksaan.
 
Masih ada sekitar dua orang yang akan kita lakukan pemeriksaan. Nanti setelah kita proses semua lengkap baik dari korban dan pihak manajemen, dan untuk hasil dari labfor, akan kita gelar press release lanjutan, katanya. 
 

(WHS)


https://www.medcom.id/nasional/daerah/4KZqLjqk-penetapan-tersangka-insiden-kenjeran-park-surabaya-tunggu-pemeriksaan-2-saksi-korban

Sumber: https://www.medcom.id/nasional/daerah/4KZqLjqk-penetapan-tersangka-insiden-kenjeran-park-surabaya-tunggu-pemeriksaan-2-saksi-korban
Tokoh

Graph

Extracted

companies ADA,
places JAWA TIMUR,
cities Surabaya,