Pasien Meninggal, RS Bantah Telat Beri Oksigen

  • 21 Mei 2022 14:09:59
  • Views: 11

Bandung: Rumah Sakit Hasan Sadikin Bandung membantah kabar terkait pasien yang meninggal akibat kelalaian petugas medis dalam memberikan tabung oksigen. Pihaknya mengklaim oksigen yang diberikan kepada pasien sudah sesuai dengan standar operasional pelayanan.
 
Sebuah video pasien yang meninggal akibat kelalaian petugas medis yang telat memberikan tabung oksigen viral. Pihak Rumah Sakit Hasan Sadikin (RSHS) Bandung pun membantah kabar tersebut. Usai mengecek kondisi pasien, pihak rumah sakit tidak menemukan adanya indikasi kelalaian petugas medis dalam memberikan pelayanan pada pasien.
 
Oksigen yang diberikan kepada para pasien yang datang ke RSHS mulai dari Instalasi Gawat Darurat hingga ke ruang rawat inap sudah sesuai dengan standar operasional pelayanan.

Bagaimana tanggapan anda mengenai artikel ini?


“Tidak benar bahwa pasien tersebut mengalami kehabisan oksigen maupun keterlambatan pemberian oksigen. Kalau kita cermati di video, oksigen itu tidak habis. Terlihat dari masker yang dipakai oleh pasien, saluran, serta tabung oksigen itu sendiri, jelas PLH Dirut RS Hasan Sadikin Bandung Yana Akhmad Supriatna dalam program Metro Siang, Sabtu, 21 Mei 2022.
 
Seperti diberitakan sebelumnya, seorang pasien berusia 34 tahun bernama Asih Karning menjadi perbincangan di media sosial akibat diduga meninggal karena kelalaian petugas medis dalam memberikan tabung oksigen. (Fatha Annisa)
 

(MBM)


https://www.medcom.id/nasional/daerah/8N0GP5YK-pasien-meninggal-rs-bantah-telat-beri-oksigen

Sumber: https://www.medcom.id/nasional/daerah/8N0GP5YK-pasien-meninggal-rs-bantah-telat-beri-oksigen
Tokoh

Graph

Extracted

fasums Rumah Sakit Hasan Sadikin,
products masker,
places JAWA BARAT,
cities bandung,