Wisatawan yang terseret ombak Pantai Cibobos ditemukan meninggal dunia

  • 20 Mei 2022 23:18:51
  • Views: 8

Lebak (ANTARA) -

Wisatawan yang terseret ombak di Pantai Cibobos Cihara, Lebak, Banten, pada Rabu (18/5) lalu, akhirnya ditemukan dalam kondisi sudah meninggal dunia setelah tiga hari pencarian oleh Tim SAR Gabungan.

 

Kami evakuasi korban itu ke Puskesmas Cihara dan diserahkan kepada anggota keluarganya di Pandeglang, kata Kepala Pelaksana Badan Penanggulangan Bencana Daerah ( BPBD) Kabupaten Lebak Febby Rizky Pratama di Lebak, Jumat.

  

Tim SAR Gabungan itu melakukan pencarian dengan menyisir pantai sepanjang radius 3 KM. Selain itu, Anggota Basarnas Banten dan nelayan setempat menggunakan perahu melakukan penyisiran ke tengah laut.


Penyisiran yang dilakukan Tim SAR Gabungan itu dalam kondisi cuaca hujan dengan intensitas sedang dan kondisi gelombang selatan Lebak relatif normal dibandingkan sehari sebelumnya.


Dalam kesempatan itu, Febby mengingatkan agar wisatawan di pantai mematuhi aturan yang diberikan petugas sehingga tidak menjadi korban kecelakaan laut.

 

Pewarta: Mansyur suryana
Editor: M Arief Iskandar
COPYRIGHT © ANTARA 2022


https://www.antaranews.com/berita/2892729/wisatawan-yang-terseret-ombak-pantai-cibobos-ditemukan-meninggal-dunia

Sumber: https://www.antaranews.com/berita/2892729/wisatawan-yang-terseret-ombak-pantai-cibobos-ditemukan-meninggal-dunia
Tokoh

Graph

Extracted

ministries BPBD, Tim SAR,
places BANTEN,
cities Pandeglang,
cases kecelakaan,