Hujan Deras Akibatkan Tanah Longsor Rumah Warga Di Pedukuhan Plambang II Nyaris Tertimbun  

  • 20 Mei 2022 19:06:08
  • Views: 5

KULONPROGO, KRJOGJA.com – Sejumlah rumah warga di Pedukuhan Plampang II Kalurahan Kalirejo Kapanewon Kokap Kabupaten Kulonprogo nyaris tertimbun tanah longsor.

Sementara itu ruas jalan yang selama ini menjadi akses utama warga untuk keluar masuk wilayah tertutup total oleh tanah longsor yang sebagian besar material galian penambangan.

Bencana tersebut terjadi saat wilayah Kabupaten Kulonprogo diguyur hujan lebat pada Kamis (19/5/2022) sore hingga malam.

Air hujan yang membawa longsoran tanah dan bebatuan cukup besar menutup akses jalan kabupaten yang sering dilewati warga. Akibatnya warga terpaksa melewati jalan lain dengan jarak cukup jauh.

Menurut Dukuh Plampang II, Dwi Wuryaningsih longsoran tanah menutup akses jalan kabupaten yang menghubungkan ke Balai Kalurahan Kalirejo dan ke Kabupaten Purworejo, Jawa Tengah.

“Satu titik lokasi di atas yang mengalami longsor dan longsorannya menutup akses jalan dan belum bisa  dilewati kendaraan roda dua maupun empat, kata Dwi, Jumat (20/5/2022).


https://www.krjogja.com/berita-lokal/diy/kulonprogo/hujan-deras-akibatkan-tanah-longsor-rumah-warga-di-pedukuhan-plambang-ii-nyaris-tertimbun/

Sumber: https://www.krjogja.com/berita-lokal/diy/kulonprogo/hujan-deras-akibatkan-tanah-longsor-rumah-warga-di-pedukuhan-plambang-ii-nyaris-tertimbun/
Tokoh

Graph

Extracted

topics longsor,
places JAWA TENGAH,
cities Dukuh, Purworejo,