Andre Minta Kejagung Usut Dalang Keterlibatan Lin Che Wei di Kasus Migor

  • 20 Mei 2022 18:23:58
  • Views: 19

Jakarta -

Anggota DPR RI Fraksi Gerindra Andre Rosiade meminta Kejaksaan Agung (Kejagung) mengusut bohir di kasus korupsi minyak goreng (migor) usai Lin Che Wei alias Weibinanto Halimdjati ditetapkan tersangka. Andre menilai penangkapan terhadap Lin Che Wei di kasus ini juga melibatkan bohir yang harus ditelusuri.

Andre mulanya mengapresiasi pengusutan yang dilakukan Kejagung dalam mengusut kasus korupsi minyak goreng. Dia meminta Kejagung terus mengejar orang-orang yang menjadi pemain di kasus ini.

Untuk itu kami mengapresiasi langkah bapak Jaksa Agung dan jajarannya dan harapan kita ini jangan hanya senior manajer, jangan manajer, tapi tapi harusnya Kejaksaan Agung mengejar lagi, kata Andre kepada wartawan di kompleks parlemen, Senayan, Jakarta, Jumat (20/5/2022).

Menurut Andre, penetapan Lin Che Wei sebagai tersangka di kasus minyak goreng dapat menjadi pintu masuk Kejagung menelusuri pihak terlibat lainnya. Dia menduga selain Lin Che Wei ada orang lain yang terlibat.

Anggota Komisi VI DPR yang membidangi urusan BUMN dan perdagangan itu menduga ada bohir yang membekingi Lin Che Wei sehingga bisa terlibat di rapat-rapat penting Kementerian Perdagangan (Kemendag) terkait kebijakan minyak goreng. Menurutnya, Kejagung harus menelusuri pemodal tersebut berikut juga korporasi yang bersekongkol.

Mudah-mudahan kejaksaan Agung bisa menelusuri siapa, sih, bohir konsultan ini, kenapa konsultan ini bisa hadir di Kementerian Perdagangan, padahal diduga dia aktif di kementerian yang lain, gitu kan. Nah, harapan kita tentu mendukung langkah Jaksa Agung untuk mengusut dan mengurai sampai ke akar-akarnya, ujar Ketua DPD Gerindra Sumatera Barat (Sumbar) itu.

Nah, siapa yang mengutus LCW sampai ke Kemendag, siapa yang memodali dia. Ini harus ditelusuri dan harapan kita bukan hanya manajer, senior manajer tetapi kalau memang ada bukti tidak ada salahnya dan saya rasa seluruh rakyat Indonesia mendukung Jaksa Agung untuk dugaan tersangka terhadap korporasi, terhadap oligarki, lanjut dia.

Dia berharap Kejagung mengusut kasus minyak goreng hingga tuntas demi kepentingan rakyat. Sebab, kasus minyak goreng ini sudah merugikan rakyat dan pemerintah.


https://news.detik.com/berita/d-6087408/andre-minta-kejagung-usut-dalang-keterlibatan-lin-che-wei-di-kasus-migor

Sumber: https://news.detik.com/berita/d-6087408/andre-minta-kejagung-usut-dalang-keterlibatan-lin-che-wei-di-kasus-migor
Tokoh



Graph

Extracted

persons Andre Rosiade,
companies ADA,
ministries DPD, DPR RI, Fraksi Gerindra, Jaksa Agung, Kejagung, Kejaksaan, Kejaksaan Agung, Kemendag, Komisi VI DPR,
parties Gerindra,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta, SUMATERA BARAT,
cities Senayan,
cases korupsi,