Bluebird Mulai Operasikan Mobil Listrik di Semarang

  • 20 Mei 2022 15:18:33
  • Views: 19

MerahPutih.com - PT Blue Bird Tbk resmi beroperasi di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani, Semarang, Jawa Tengah. Operasinal taksi ini didukung oleh PT Angkasa Pura 1. Perusahaan mulai mengoperasikan armada E-Bluebird atau mobil listrik, di Ibu Kota Jawa Tengah.

Kami bangga menjadi perusahaan transportasi darat pertama yang menyediakan layanan kendaraan listrik di Jawa Tengah, terutama Bandara Ahmad Yani, ujar Direktur Utama PT Blue Bird Tbk, Sigit Djokosoetono dalam keteranganya, Jumat (20/5).

Baca Juga:

Bluebird Tatap 50 Tahun Beroperasi Dengan Berikan Diskon Selama 50 Hari

Ia mengatakan, operasional di Semarang, merupakan upaya perluasan implementasi kendaraan listrik, setelah sebelumnya diterapkan di wilayah Jakarta dan Bali.

Kami berharap upaya memperluas area implementasi kendaraan listrik dapat menstimulasi implementasi dan pembangunan infrastruktur kendaraan listrik di Indonesia, khususnya di wilayah Jawa Tengah, ujar Sigit.

Sejalan dengan hal tersebut, kehadiran armada taksi listrik di Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani menjadi bentuk dukungan kepada Angkasa Pura I untuk mengadopsi konsep eco-friendly airport.

Dengan kehadiran E-Bluebird ini kami juga ingin mendekatkan mobilitas ramah lingkungan kepada masyarakat. Hal ini kami lakukan dalam rangka mendukung upaya pemerintah menekan dampak emisi karbon demi terciptanya kualitas udara yang lebih baik, General Manager Bandara Internasional Jenderal Ahmad Yani, Hardi Ariyanto.

General Manager Bluebird Wilayah Operasional Semarang dan Daerah Istimewa Yogyakarta, Rito Sudarwaman mengungkapkan, kehadiran armada E-Bluebird di Semarang menjadikan Bluebird sebagai penyedia layanan taksi pertama yang menyediakan armada taksi listrik di wilayah tersebut.

Kami merasa bersyukur dan bangga dapat menjadi katalis penerapan armada listrik di Semarang. Hal ini kami lakukan untuk mendukung upaya pemerintah daerah untuk memperkenalkan dan mendekatkan kendaraan listrik kepada masyarakat,

Berdasarkan data Badan Pusat Statistik, Kota Semarang telah mengangkat laju pertumbuhan ekonomi yang sebelumnya -1,85% di 2020, menjadi 5,16% di tahun 2021. Kota Semarang juga tercatat sebagai wilayah penopang ekonomi nasional dengan pertumbuhan ekonomi 3,69 persen, begitu pula dengan Provinsi Jawa Tengah dengan capaian 3,32 persen. (*)

Baca Juga:

Pegawai Bluebird dan Bank Mandiri Diikutsertakan dalam Vaksinasi Tenaga Pendidik


https://merahputih.com/post/read/bluebird-mulai-operasikan-mobil-listrik-di-semarang

Sumber: https://merahputih.com/post/read/bluebird-mulai-operasikan-mobil-listrik-di-semarang
Tokoh



Graph

Extracted

persons Ahmad Yani,
companies Blue Bird,
ministries BPS,
bumns Bank Mandiri,
topics Listrik,
events vaksinasi,
products kendaraan listrik,
nations Indonesia,
places DI YOGYAKARTA, DKI Jakarta, JAWA TENGAH,
cities Semarang, Yogyakarta,
transportations mobil listrik,