Mayoritas Tiket Formula E Jakarta Dibeli Penonton dari Australia

  • 20 Mei 2022 14:04:10
  • Views: 22

TEMPO.CO, Jakarta - Bulan depan, Jakarta akan menjadi tuan rumah perhelatan balap mobil listrik internasional, Formula E.

Event besar ini tidak hanya akan disaksikan masyarakat Indonesia, tetapi juga banyak dari pecinta Formula E dari luar negeri yang menunggu digelarnya seri balap di Indonesia.

Menurut Vice Managing Director Formula E Jakarta Gunung Kartiko, pembeli tiket Formula E Jakarta lebih dari 50 persennya adalah orang luar negeri. Penonton mancanegara ini berasal dari belasan negara di dunia.

Yang beli tiket tidak hanya dari masyarakat Indonesia, tapi lebih dari 50 persen adalah Warga Negara Asing (WNA), jelas Gunung saat konferensi pers di Sirkuit Formula E Ancol, Kamis, 19 Mei 2022. 

Bila dirinci, pembeli tiket Formula E Jakarta saat ini hanya 21 persen dari Indonesia, selebihnya dibeli penonton luar negeri, yang mayoritas dari Australia.

Sebanyak 9,4 persen penonton Jepang, 9,1 persen Australia, 6,1 persen Amerika Serikat, 6,1 persen Filipina, 6,1 persen India, 6,1 persen Italia, dan 6,1 persen Britania Raya.

Kemudian pembeli tiket Formula E Jakarta dari Malaysia sebanyak 3 persen, Turki 3 persen, Tunisia 3 persen, Polandia 3 persen, Norwegia 3 persen, dan Argentina 3 persen. 

Dominasi penonton WNA ini diharapkan mampu menyumbang devisa bagi pendapat negara, ucap Gunung.

Sebagai informasi, saat ini tiket untuk kelas VIP sudah habis terjual dengan total 1.050 tiket. Kemudian untuk tiket kelas VVIP sudah terjual 50 persen dari kuota sebanyak 1.500 tiket dan tiket grand stand sudah terjual sebanyak 60 hingga 70 persen dari total sebanyak 10 ribu kursi.

Sementara untuk kelas festival baik Circuit dan Ancol, yang cukup banyak itu festival di Ancol dengan penjualan sampai saat ini 15 persen, kata Gunung.

BacaKargo Perlengkapan Balap Formula E Tiba di Jakarta

Ingin berdiskusi dengan redaksi mengenai artikel di atas? Mari bergabung di grup Telegram GoOto.


https://otomotif.tempo.co/read/1593428/mayoritas-tiket-formula-e-jakarta-dibeli-penonton-dari-australia

Sumber: https://otomotif.tempo.co/read/1593428/mayoritas-tiket-formula-e-jakarta-dibeli-penonton-dari-australia
Tokoh



Graph