Peringati Kebangkitan Nasional ProJo Gelar Bakti Sosial

  • 20 Mei 2022 13:06:06
  • Views: 5

MAGELANG, KRJOGJA.com – ORMAS Relawan ProJo memaknai Hari Kebangkitan Nasional tahun ini dengan memandang masa depan Indonesia melalui pembangunan Desa. Hal itu menjadi salah satu alasan mengapa Ormas besar ini mengadakan perhelatan Rakernas ke-V di kawasan Candi Borobudur, Magelang, Jawa Tengah.

Ketua Umum ProJo, Budi Arie yang juga Wakil Mentri Desa dan Daerah Tertinggal berharap ProJo dapat ambil bagian dalam pembangunan ekonomi di wilayah desa.

Secara khusus Wamendes PDTT Budi Arie memaknai Tema Hari Kebangkitan Nasional tahun ini, Ayo Bangkit Bersama sebagai sebuah ajakan bagi semua desa di seluruh wilayah Indonesia sehingga dapat menjadi momentum bagi kita sebagai bangsa yang besar untuk bersama-sama mengobarkan semangat bangkit dari pandemi Covid-19 yang telah lebih dari 2 tahun menyerang dan turut berefek di segala sendi kehidupan.

Mengutip Budi Arie, Tujuan peringatan 114 Tahun Kebangkitan Nasional Tahun 2022 ini adalah untuk terus memelihara, menumbuhkan dan menguatkan semangat gotong-rotong kita sebagai landasan dasar dalam melaksanakan pembangunan, untuk mempercepat pulihnya bangsa kita dari pandemi Covid- 19, terutama masyarakat desa dan daerah tertinggal. Salah satunya dengan terus memunculkan potensi, terutana potensi ekonomi di desa. Kita sudah melihat bagaimana pariwisata dapat menjadi penggerak sekaligus lokomotif kemajuan sebuah wilayah. Banyak desa yang sebelumnya tidak dikenal, menjadi terkenal dan maju setelah memiliki objek wisata. Disinilah peran digital menjadi penting, karena promosi desa yang dilakukan melalui berbagai platform digital terbukti dapat menjadi hiral dan menjadi daya tarik turis datang ke desa itu. Hal ini sejalam dengan Program Desa Digital yang selalu dorong.

Rakernas yang digelar pada tanggal 20 hingga 22 Mei 2022 ini akan dibuka secara langsung oleh Presiden RI, Joko Widodo.


https://www.krjogja.com/berita-lokal/jateng/kedu/peringati-kebangkitan-nasional-projo-gelar-bakti-sosial/

Sumber: https://www.krjogja.com/berita-lokal/jateng/kedu/peringati-kebangkitan-nasional-projo-gelar-bakti-sosial/
Tokoh



Graph

Extracted

persons joko widodo,
fasums Borobudur,
nations Indonesia,
places JAWA TENGAH,
cities Magelang,
cases covid-19,