4 Pernyataan Terkini Presiden Joko Widodo Terkait Pasokan Minyak Goreng Indonesia

  • 20 Mei 2022 12:49:06
  • Views: 15

Liputan6.com, Jakarta - Presiden Joko Widodo atau Jokowi telah memutuskan untuk membuka kembali ekspor minyak goreng mulai Senin, 23 Mei 2022. Jokowi sebelumnya sempat melarang ekspor minyak goreng beserta bahan bakunya pada akhir April 2022 lalu.

Saya memutuskan bahwa ekspor minyak goreng akan dibuka kembali pada Senin 23 Mei 2022, kata Jokowi dalam konferensi pers di Youtube Sekretariat Presiden, Kamis 19 Mei 2022.

Jokowi beralasan, larangan ekspor dicabut lantaran pasokan minyak goreng di dalam negeri saat ini telah melimpah. Menurut dia, kebutuhan nasional untuk minyak goreng curah sekitar 194.000 ton per bulannya.

Sebelum dilakukan larangan ekspor atau pada Maret 2022, menurut Jokowi, pasokan minyak goreng nasional hanya mencapai 64.500 ton.

Namun, setelah dilakukan pelarangan ekspor di bulan April, pasokan kita mencapai 211.000 ton per bulannya, melebihi kebutuhan nasional bulanan kita, ucap Jokowi.

Mantan Gubernur DKI Jakarta itu optimistis harga minyak goreng di pasar nasional ke depan akan terus turun. Oleh karenanya, dia kembali mengizinkan produsen minyak sawit mentah (CPO) dan minyak goreng untuk melakukan ekspor.

Menurut pengamatannya, harga minyak goreng secara rata-rata terus menunjukan grafik menurun, khususnya untuk minyak goreng curah.

Walaupun memang ada beberapa daerah yang saya tahu harga minyak goreng masih relatif tinggi. Tapi saya yakini, dalam beberapa Minggu ke depan, harga minyak goreng curah akan semakin terjangkau menuju harga yang kita tentukan, karena ketersediaannya semakin melimpah, terang Jokowi.

Berikut sederet pernyataan Presiden Joko Widodo atau Jokowi terkait minyak goreng yang dihimpun Liputan6.com:

 

* Fakta atau Hoaks? Untuk mengetahui kebenaran informasi yang beredar, silakan WhatsApp ke nomor Cek Fakta Liputan6.com 0811 9787 670 hanya dengan ketik kata kunci yang diinginkan.

Presiden Joko Widodo atau Jokowi gerah dengan masalah minyak goreng yang tak kunjung selesai. Selain harga tinggi, pasokan minyak goreng curah pun masih seret di beberapa daerah. Tindakan drastis dipilih Jokowi dengan mengumumkan kebijakan baru denga...


https://www.liputan6.com/news/read/4967009/4-pernyataan-terkini-presiden-joko-widodo-terkait-pasokan-minyak-goreng-indonesia

Sumber: https://www.liputan6.com/news/read/4967009/4-pernyataan-terkini-presiden-joko-widodo-terkait-pasokan-minyak-goreng-indonesia
Tokoh



Graph

Extracted

persons joko widodo,
companies ADA, WhatsApp, YouTube,
topics ekspor,
products CPO,
nations Indonesia,
places DKI Jakarta,
musicclubs APRIL,