Program Makan Siang Gratis, Pemprov Jabar Tidak Ingin Terburu-buru, Tunggu Arahan Pusat

  • 07 Mei 2024 02:50:44
  • Views: 3

BANDUNG, suaramerdeka.com - Terkait program makan gratis, Penjabat Gubernur Jabar, Bey Machmudin mengatakan, bahwa pihaknya tengah menunggu arahan pusat.

Diketahui, setelah pasangan Prabowo Subianto - Gibran Rakabuming Raka terpilih sebagai pemenang Pilpres 2024, program makan gratis ramai dibicarakan.

Bahkan Bey tidak menampik, bahwa program makan gratis memang telah direncanakan pelaksanaannya.

Baca Juga: Diduga Tidak Kuat Melintasi Jalur Tanjakan Merakmati Bawen, Sebuah Truk Mogok Melintang Tengah Jalan

Cuma dia menegaskan, bahwa pihaknya nggak akan terburu-buru, termasuk mengambil inisiatif dalam menjalankan program makan gratis di lapangan sebelum adanya kejelasan.

"Kita menunggu arahan pusat, karena jangan sampai kita jalan duluan," jelasnya usai Pengukuhan Kepala Perwakilan Badan Pengawas Keuangan dan Pembangunan (BPKP) Provinsi Jawa Barat di Gedung Sate Bandung, Senin, 6 Mei 2024, dikutip dari jakarta.suaramerdeka.com.

Sedangkan posisi pemprov, menurut Bey siap mendukung pelaksanaan makan siang gratis.

Baca Juga: Proliga Sukses Digelar di GOR Jatidiri Semarang, PLN Amankan Pasokan Listrik dengan Backup 4 Lapis

Sebab ini adalah dalam rangka uji coba yang mungkin akan dilakukan sebelum digulirkan.

Untuk daerah, lanjut Bey, pasti bakal melakukan penyesuaian.

"Kita bakal menyesuaikan. Kami akan mengkorelasikan program pemerintahan 2024-2029 itu," jelasnya.

Baca Juga: Resep Ayam Goreng Lengkuas ini Sangat Cocok Dijadikan Ide Bisnis Kuliner, Cek Bumbu Rahasianya!

Oleh sebab itu, Pemprov Jabar minta semua pihak untuk sabar dalam eksekusi, karena kebijakan itu tentu butuh waktu dalam pembahasannya.

 


Sumber: https://www.suaramerdeka.com/nasional/0412604232/program-makan-siang-gratis-pemprov-jabar-tidak-ingin-terburu-buru-tunggu-arahan-pusat?page=all
Tokoh









Graph

Extracted

persons Bey Machmudin, Gibran Rakabuming Raka, Prabowo, Ridwan Kamil,
ministries BPKP,
bumns PLN,
topics Listrik, Pilpres 2024,
fasums Gedung Sate,
places DKI Jakarta, JAWA BARAT, JAWA TENGAH,
cities bandung, Semarang,
animals Ayam,